JAKARTA, KOMPAS.TV - Misteri jasad wanita yang menjadi korban mutilasi di salah satu rumah kontrakan di daerah Tambun Selatan, Bekasi, Jawa Barat, perlahan mulai terungkap.
Adalah Angela Hindriati Wahyuningsih, wanita paruh baya yang diduga menjadi korban mutilasi oleh terduga pelaku M Ecky Listhiantho (34).
Baca Juga: Kronologi Angela Hilang 2019 Saat Tugas ke Bandung, hingga Diduga Ditemukan Termutilasi di Bekasi
Adapun Angela sebelumnya dilaporkan hilang oleh keluarganya sejak 2019 silam. Namun, baru-baru ini pihak kepolisian melaporkan menemukan wanita yang diduga Angela dengan kondisi tak bernyawa dan jasad yang tak utuh.
Berdasarkan keterangan kakak Angela, Turyono Wahadi, pihak keluarga melakukan komunikasi terakhir dengan Angela pada Mei 2019.
Angela kemudian benar-benar dinyatakan hilang kontak dengan keluarga dan rekan kerjanya pada Senin, 24 Juni 2019 di Bandung, Jawa Barat.
Waktu itu, Turyono menuturkan posisi terakhir Angela berada di Hotel Grand Cordella, Kota Bandung, dalam rangka melaksanakan tugas dari kantornya.
Adapun Angela Hindriati diketahui bekerja di perusahaan supermarket di Jakarta.
Baca Juga: Ketua RT Bongkar Perilaku Pelaku Mutilasi di Bekasi, Bikin Warga Bertanya karena Misterius
"Informasi yang kami terima dari rekan kerjanya, bahwa Angela ditugaskan ke Bandung hanya seorang diri,” kata Turyono, Senin, 29 Juli 2019, dikutip dari Kompas.com.
Namun, ada kejanggalan. Pasalnya, Angela yang dinyatakan hilang pada Senin, 24 Juni 2019, masih meninggalkan jejak digital di akun Instagram miliknya.
Pada akun Instagram yang diduga milik Angela yaitu @shineatie, terdapat unggahan berupa foto di sebuah bandara yang berada di Jepang.
Adapun foto itu diunggah pada 29 Juni 2019 atau lima hari setelah Angela dinyatakan hilang kontak dengan pihak keluarga dan temannya.
Dalam unggahan itu, Angela tidak menuliskan keterangan apapun. Ia hanya menuliskan tagar #shinningbright #airportlife #airport.
Baca Juga: Telusuri Identitas Korban Mutilasi di Bekasi, Polisi Bongkar Makam Remaja yang Tewas 5 Tahun Lalu
Sumber : Kompas TV/Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.