Industri media mengalami perubahan dalam satu dasawarsa terakhir. Perubahan menimbulkan tantangan sekaligus peluang bagi Kompas Gramedia. Pengalaman Kompas Gramedia selama 50 tahun menjadi tuntutan berharga bagi kami untuk dapat beradaptasi dan mengelola setiap perubahan.
Media dan teknologi akan menjadi paduan penting pada perkembangan media selanjutnya. Televisi dan media digital akan semakin berperan penting di masyarakat. Kompas Gramedia menyadari tren perubahan ini dan memperkuat kehadirannya melalui media televisi dan media digital.
Menjawab kebutuhan masyarakat akan informasi melalui media televisi, kami hadirkan KompasTV sebagai televisi berita. Ini adalah wujud komitmen untuk meneruskan cita-cita para pendiri Kompas Gramedia untuk terus mendukung dan membangun masyarakat bangsa Indonesia. Bersama media kami yang sudah lebih dulu berkembang di masyarakat, kami yakin KompasTV juga akan menjadi media terdepan pilihan masyarakat. Dukungan dan kerjasama semua pihak sangat kami harapkan untuk menjadi kunci keberhasilan KompasTV di Indonesia.
Dimulai pada bulan September 2011. Perdana di 9 kota besar, hingga saat ini KompasTV sudah bisa dinikmati lebih dari 100 kota di Indonesia dengan kualitas yang prima. Perjalanan ini menunjukan komitmen KompasTV untuk menjadi media terdepan yang inovatif, kreatif, dan inspiratif tak hanya menghadirkan informasi aktual, tapi juga berkualitas.
Kami menyadari kemajuan teknologi informasi yang begitu pesat memberi dampak bagi perilaku masyarakat Indonesia, terutama untuk penikmat layar kaca dan KompasTV. Menjawab tantangan ini, Kami hadir menyapa pemirsa setia dalam bentuk digital di berbagai platform mulai dari televisi berbayar dengan kualitas high definition, free streaming, hingga menjadi yang terdepan di berbagai media sosial.
Pertumbuhan followers KompasTV di sosial media meningkat hingga 700% sejak berdiri, maka tidak sedikit program dan pembahasan di KompasTV menjadi trending topic di Indonesia bahkan dunia. Kami terus mengembangkan jaringan siaran KompasTV di seluruh Indonesia. Ini semua untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa sekaligus menjadi yang terdepan di Republik Indonesia. Adalah komitmen KompasTV menjadi media terpercaya untuk memberikan yang terbaik bagi Anda, karena KompasTV, Televisi Berita "Independen Terpercaya".
JABODETABEK ● BANDUNG ● SUKABUMI ● SEMARANG ● YOGYAKARTA ● PURWOREJO ● SURABAYA ● JEMBER ● ACEH ● PALEMBANG ● BANGKA ● BENGKULU JAMBI ● PONTIANAK ● BANJARMASIN ● MANADO ● MAKASSAR ● GORONTALO ● KENDARI ● KUPANG ● BELU ATAMBUA ● BALI ● SIDIKALANG ● PELAIHARI ● MEDAN ● TENGGARONG ● AMBON ● LAMPUNG ● BALIKPAPAN ● PEKALONGAN ● MERAUKE ● PALU ● PEKANBARU ● OGAN ILIR ● MADIUN ● KEDIRI ● MALANG ● SORONG