Kompas TV olahraga sapa qatar

Argentina vs Kroasia Piala Dunia 2022: Head to Head, Statistik, Prediksi Berbasis Data

Kompas.tv - 13 Desember 2022, 19:45 WIB
argentina-vs-kroasia-piala-dunia-2022-head-to-head-statistik-prediksi-berbasis-data
Ilustrasi laga semifinal Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Kroasia yang akan bergulir di Stadion Lusail, Rabu (14/12/2022). (Sumber: fifa.com)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Vyara Lestari

DOHA, KOMPAS.TV - Prediksi Argentina vs Kroasia di semifinal Piala Dunia Qatar 2022 diyakini bakal berlangsung sengit, mengingat tiket babak final yang dipertaruhkan. Lalu bagaimanakah statistik dan prediksi berbasis data pertandingan Argentina vs Kroasia di Piala Dunia 2022?

Jadwal pertandingan Argentina vs Kroasia sendiri sedianya akan dilangsungkan di Stadion Lusail, Qatar, Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB dini hari nanti.

Jelang pertandingan Argentina vs Kroasia, masing-masing pihak lolos ke semifinal secara meyakinkan. La Albiceleste sukses mengandaskan Belanda di perempat final via adu penalti.

Baca Juga: Pil Pahit untuk Argentina Digilas Kroasia di Piala Dunia 2018 Kembali Terulang?

Sementara itu, Kroasia sukses menyingkirkan favorit juara, Brasil, juga melalui adu penalti. Anak asuh Zlatko Dalic secara dramatis menyamakan kedudukan di babak perpanjangan waktu lawan Brasil sebelum memenangkan adu penalti.

Jelang laga semifinal Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Kroasia, berikut head to head, statistik, dan prediksi berbasis data untuk pertandingan tersebut.

Head to Head Argentina vs Kroasia

Sepanjang sejarah, Argentina dan Kroasia telah bertemu lima kali. Kendati La Albiceleste di atas kertas lebih diunggulkan, rekor head to head keduanya sama kuat, yakni sama-sama meraih dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Bahkan, jika dihitung, skuad Vatreni memiliki agregat gol lebih baik dibanding Argentina. Hal ini berkat kemenangan telak Kroasia atas Argentina di fase grup Piala Dunia 2018 lalu.

Pertandingan Argentina vs Kroasia pertama kali terjadi pada 4 Juni 1994. Waktu itu pertandingan dalam rangka partai persahabatan ini berakhir 0-0.

Kedua tim kembali bertemu di fase grup Piala Dunia 1998. Pertandingan ini dimenangkan Argentina dengan skor tipis 1-0.

Pertandingan persahabatan Argentina vs Kroasia kemudian digelar pada 2006 dan 2014. Kroasia menang 3-2 pada 2006, sedangkan Argentina menang 2-1 pada 2014.

Di Rusia 2018, Argentina dan Kroasia tergabung dalam satu grup. Kroasia menang telak 3-0 atas Argentina di ajang Piala Dunia tersebut. 

Anak asuh Zlatko Dalic pun berhak lolos sebagai juara Grup D Rusia 2018 dengan poin sempurna, kemudian melaju hingga final. Sementara itu, Lionel Messi dan kawan-kawan lolos ke fase gugur Rusia 2018 sebagai runner-up grup, lalu kalah di babak 16 Besar.

Statistik Argentina vs Kroasia




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x