JAKARTA, KOMPAS.TV - Penjaga gawang Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa membuat somasi atau teguran terbuka kepada salah seorang netizen dan mengancam akan membawa kasus ini ke kepolisian.
Somasi tersebut muncul setelah Andritany geram dengan kelakuan salah seorang pengguna Instagram dengan nama akun @mochamadnabil, yang sekarang sudah tidak aktif.
Melalui sebuah unggahan di kolom komentar, akun @mochamadnabil tersebut menuliskan kata-kata tidak pantas yang sangat melecehkan istri Andritany.
Pada 10 Maret lalu, Andritany bahkan sempat membalas komentar @mochamadnabil itu yang dianggapnya sudah sangat keterlaluan.
"Bro, saya tidak pernah mempermasalahkan untuk anda menghina, mencaci dan mengkritik saya. Tetapi jika seperti ini, tidak dapat saya diamkan dan saya terima," balas Andritany.
"Anda sudah tidak dapat menghargai manusia."
Baca Juga: Andritany Tak Pernah Gunakan Nomor Satu di Timnas Indonesia, Bentuk Penghormatan pada Kurnia Meiga
Dan pada Selasa (15/3/2022), Andritany pun menulis somasi atau teguran terbuka kepada akun @mochamadnabil itu.
Dalam surat itu, Andritany meminta sang pemilik akun untuk menemuinya dan meminta maaf secara langsung dalam tempo 7 hari.
Apabila tidak ada iktikad baik dari pemilik akun, Andritany dengan berat hati akan membawa kasus ini ke kepolisian.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.