Kompas TV nasional hukum

Detik-Detik Hasto Jalani Sidang Perdana, Begini Kata Sekjen PDI-P Tersangka Kasus Suap

Kompas.tv - 14 Maret 2025, 09:41 WIB
Penulis : Tesalonika Ajeng

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta hari ini (14/03) menggelar sidang perdana Sekjen PDI-P, Hasto Kristiyanto. Hasto terjerat dalam kasus dugaan suap dan perintangan penyidikan Harun Masiku.

Sidang perdana berlangsung pukul 09.00 WIB di Ruang Muhammad Hatta Ali, Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.

Sebanyak 12 jaksa penuntut umum akan menangani kasus ini. Sementara itu, pihak Hasto Kristiyanto telah menyiapkan 17 pengacara untuk membelanya.

Hasto Kristiyanto ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus suap mantan Komisioner KPU, Wahyu Setiawan, dan perintangan penyidikan kasus Harun Masiku.

Baca Juga: Hasto Kristiyanto Hadapi Sidang Perdana di Kasus Harun Masiku Hari Ini

#hasto #sekjenpdip #sidanghasto #tersangkasuap

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x