Kompas TV nasional hukum

Anwar Abbas Mengaku Sedih Panji Gumilang Ditetapkan Tersangka Penistaan Agama: Semoga Beliau Tabah

Kompas.tv - 2 Agustus 2023, 14:34 WIB
anwar-abbas-mengaku-sedih-panji-gumilang-ditetapkan-tersangka-penistaan-agama-semoga-beliau-tabah
Wakil Ketua Umum MUI Anwar Abbas mengingatkan jangan sampai muncul klaster baru Covid-19 karena maulid Nabi (Sumber: KOMPAS.com / DANI PRABOWO)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), Anwar Abbas, mengaku sedih sekaligus mendoakan pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, Panji Gumilang, yang telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim Polri.

Anwar Abbas berharap Panji Gumilang bisa tabah menerima statusnya sebagai tersangka kasus dugaan kasus penistaan agama.

"Sebagai seorang muslim, saya hanya mendoakan semoga beliau tabah dalam menghadapi masalah ini, itu saja. Mengenai proses hukum, ini 'kan negara hukum, jadi proses hukum pasti akan berlangsung," kata Anwar ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga: Kata Mahfud MD usai Pimpinan Al Zaytun Panji Gumilang Ditetapkan sebagai Tersangka Penistaan Agama

Selain mendoakan Panji Gumilang, Anwar mengaku bahwa sebenarnya ia merasa sedih terkait dengan penetapan tersangka terhadap Panji Gumilang.

"Saya sedihlah, ya, saya sedih,” ucap Anwar. 

Namun demikian, kata Anwar, penetapan Panji Gumilang sebagai tersangka itu ada sebabnya, tidak serta merta begitu saja ditetapkan. Ia pun menyesalkan ihwal penyebabnya.

“Yang saya sesalkan itu penyebabnya itu. Semestinya tidak ada penyebab itu sehingga yang bersangkutan enggak jadi tersangka," tutur Anwar.


 

 

 

Lebih lanjut, Anwar pun mengapresiasi penyidik Bareskrim Polri atas penetapan tersangka penistaan agama terhadap Panji Gumilang.

Dengan kejelasan sikap tersebut, dia berharap masyarakat bisa kembali hidup tenang dan terbebas dari isu-isu yang berseliweran terkait dengan Panji Gumilang.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x