Kompas TV entertainment film

Usai Sembuh dari Covid-19, Robert Pattinson Kembali Syuting Film 'The Batman'

Kompas.tv - 18 Oktober 2020, 19:32 WIB
usai-sembuh-dari-covid-19-robert-pattinson-kembali-syuting-film-the-batman
Aktor Robert Pattinson saat memerankan Batman dalam trailer perdana film The Batman yang dirilis (23/08/2020) (Sumber: Dok.IMDb)

KOMPAS.TV - Usai dinyatakan sembuh dari covid-19, Robert Pattinson kini kembali menjalani agenda syutingnya sebagai Batman dalam film The Batman.

Ia terlihat sedang melakukan syuting di St. George's Hall tepat sehari sebelum Liverpool menerapkan lockdown.

Foto-foto Robert Pattinson saat syuting pun beredar di media sosial sejak hari Rabu (14/10/2020).

Sebelumnya, Robert Pattinson dinyatakan positif terinfeksi covid-19. Kondisi ini menjadikan pembuatan film The Batman terpaksa dihentikan selama beberapa hari hingga menunggu Robbert Pattinson sembuh. 

Tak hanya itu, Produksi film The Batman dan sebagian besar pekerjaan industri hiburan lainnya, sempat ditutup sejak Maret 2020 ketika lockdown karena pandemi covid-19.

Trailer pertama The Batman telah dirilis pada Minggu (23/8/2020) cukup menyita perhatian publik.

Pasalnya, cuplikan berdurasi 2:23 terlihat cukup suram dengan alunan "Something in the Way" milik Nirvana yang memberi penonton gambaran Pattinson sebagai Dark Knight dan Bruce Wayne.

Sutradara Matt Reeves juga berbagi banyak informasi menarik kepada fans pada saat perilisan trailer tersebut di bulan Agustus 2020. 

Di acara tersebut, Matt Reeves mengungkapkan alasan memilih Robert Pattinson untuk peran Batman. 

Sejak awal diumumkannya nama Robert Pattinson yang akan menjadi Batman setelah Christian Bale dan Ben Affleck, banyak fans yang pesimis dengan film The Batman.

Karakter Bruce Wayne atau Batman yang sangat ikonik membuat fans selalu berekspektasi tinggi pada siapapun yang akan memerankannya mengingat Robert Pattinson lebih dikenal dengan perannya sebagai vampir di serial film romantis Twilight.

Namun, rasa pesimis tersebut tidak ada dalam pikiran sutradara Matt Reeves. 

Robert Pattinson dipilih setelah menjalani proses audisi peran selama berbulan-bulan.

Dilansir dari Screenrant, Matt Reeves mengungkapkan jika Robert adalah aktor yang hebat. Baginya, pekerjaan yang ia lakukan selama 6 tahun terakhir sangat mengagumkan.

"Dan Rob di Rover, Rob di Good Time, dia seperti chameleon. Dia adalah aktor yang berbakat. Dia sudah melakukan pekerjaannya dengan cara yang luar biasa. Robert Pattinson juga fans Batman yang penuh semangat. Bisa bekerjasama dengannya adalah hal yang mengagumkan. Ia terlihat sangat antusias dengan karakter ini" ujar sang sutradara. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x