Kompas TV ekonomi loker

Ingat! Lowongan Kerja PT Pelni Dibuka Sampai Besok, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kompas.tv - 15 Juli 2023, 13:02 WIB
ingat-lowongan-kerja-pt-pelni-dibuka-sampai-besok-ini-syarat-dan-cara-daftarnya
Ilustrasi. Lowongan kerja PT Pelni (Sumber: pelni.co.id)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV -  PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) masih membuka  lowongan kerja Pegawai Laut Status PKL Kapal Perintis Tahun 2023. 

Terdapat 14 posisi lowongan kerja yang ditawarkan Pelni,  yakni mulai dari Nahkoda, Koki, KKM, Mandor, Masinis, Juru Mudi, Juru Minyak, Juru Listrik, hingga Pelayan.

Namun, penting untuk diingat bahwa rekrutmen tersebut akan segera ditutup pada besok Minggu (16/7/2023).

Adapun pendaftaran dilakukan secara daring atau online melalui laman https://rekrutmen.pelni.co.id.

Bagi Anda yang berminta, jangan lewatkan kesempatan ini untuk memulai karier di industri pelayaran.

Mengutip dari laman Instagram resmi Pelni, berikut merupakan persyaratan dan cara mendaftarnya lowongan kerja Pelni:

Persyaratan Umum Rekrutmen Pegawai Pelni

  • Warga Negara Indonesia
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Kapal Perintis yang dioperasikan PT PELNI (Persero)
  • Telah melaksanakan vaksin minimal dosis kedua dan melampirkan bukti vaksin
  • Sehat jasmani, rohani dan bebas Narkoba
  • Tidak menjadi anggota pengurus partai atau terlibat politik praktis
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus organisasi terlarang
  • Tidak pernah dan/atau tidak sedang dalam proses pengadilan atau terlibat proses hukum
  • Tidak terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor 2023 untuk S1 Berbagai Jurusan, Penempatan di Karawang

Selain persyaratan umum, calon pendaftar juga harus memenuhi kriteria khusus yang dipersyaratkan dalam masing-masing jabatan yang hendak dilamar.

Persyaratan khusus masing-masing jabatan 

1. Nahkoda 

  • Pendidikan Minimal/COC : ANT II 
  • COP Minimal : GMDSS, BST, MFA, MC, SCRB, AFF, BRM, RADAR, ARPA, ECDIS, SSO, MCU, CMT, CMHTB 

2. KKM 

  • Pendidikan Minimal/COC : ATT II 
  • COP Minimal : BST, MFA, MC, SCRB, AFF, ERM, SSO, MCU, CMT, CMHTB 

3. Mualim 

  • Pendidikan Minimal/COC : ANT II/ANT III 
  • COP Minimal : GMDSS, BST, MFA, MC, SCRB, AFF, BRM, RADAR, ARPA, ECDIS, SSO, MCU, CMT, CMHTB 

4. Masinis 

  • Pendidikan Minimal/COC : ATT II/ATT III 
  • COP Minimal : BST, MFA, MC, SCRB, AFF, ERM, SSO, MCU, CMT, CMHTB 

5. PUK 

  • Pendidikan Minimal/COC : D3 
  • COP Minimal : BST, MFA, SCRB, SAT, AFF, MCU, CMT, CMHTB 

6. Serang 

  • Pendidikan Minimal/COC : Rating Able  
  • COP Minimal : BST, MFA, SCRB, AFF, SAT, SDSD, MCU, CMT, CMHTB 

7. Mandor 

  • Pendidikan Minimal/COC : Rating Able 
  • COP Minimal : BST, MFA, SCRB, AFF, SAT, SDSD, MCU, CMT, CMHTB

8. Juru Mudi 

  • Pendidikan Minimal/COC : Rating Forming 
  • COP Minimal : BST, MFA, SCRB, AFF, SAT, SDSD, MCU, CMT, CMHTB 

9. Juru Minyak 

  • Pendidikan Minimal/COC : Rating Forming 
  • COP Minimal : BST, MFA, SCRB, AFF, SAT, SDSD, MCU, CMT, CMHTB 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x