KOMPAS.TV - Dewan keselamatan transportasi nasional telah merilis video penyebab runtuhnya jembatan Francis Scott Key di Baltimore, Maryland, Amerika Serikat.
Insiden runtuhnya jembatan tersebut telah mengakibatkan 6 pekerja konstruksi tewas di lokasi.
Sebelumnya pada Selasa (26/03) pagi lalu sebuah kapal kargo besar kehilangan tenaga dan mengeluarkan peringatan beberapa saat sebelum menabrak jembatan dan runtuh ke Sungai Patapsco, Maryland, Amerika Serikat.
Dua dari delapan pekerja konstruksi yang sedang menambal lubang di jembatan ketika kecelakaan terjadi berhasil diselamatkan setelah keruntuhan. Sementara penyelam menemukan 2 jenazah lainnya dan 4 lainnya diperkirakan tewas.
Akibat insiden itu lalu lintas kapal telah dihentikan di pelabuhan Baltimore yang menangani kargo senilai puluhan miliar dollar setiap tahunnya.
Baca Juga: Masih Dicari! 6 Orang Hilang Imbas Ambruknya Jembatan Francis Scott Key Akibat Tabrakan Kapal Kargo
#jembatan #francisscott #baltimore
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.