Kompas TV video vod

Inilah Kegiatan yang Bisa Kamu Nikmati di Wisata Danau Tambing, Mulai dari Berkemah Hingga Memancing

Kompas.tv - 16 Maret 2022, 15:40 WIB
Penulis : Shinta Milenia

POSO, KOMPAS.TV - Danau Tambing adalah sebuah danau yang berada di Desa Sedoa, Lore Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.

Danau ini merupakan salah satu bagian dari wilayah Taman Nasional Lore Lindu dan menjadi tempat favorit bagi warga Sulawesi Tengah untuk mengisi akhir pekan mereka.

Setelah sempat ditutup karena pandemi, kawasan wisata alam ini kembali dibuka pada 23 Oktober 2021 yang lalu dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Di tempat ini terdapat area khusus untuk berkemah, anda juga bisa menikmati pemandangan alam yang begitu indah, mengamati burung burung, memancing serta mengelilingi Danau Tambing atau Rano Kalimpa di jalur trekking yang telah dibuat oleh pengelola kawasan Wisata Danau Tambing.

Baca Juga: Polres Sukabumi Amankan 6 Oknum Pungli Wisatawan

Ada sekitar 270 jenis burung yang berada di kawasan Danau Tambing ini, selain itu suhu di sekitar danau ini sangat sejuk, suasananya pun cukup tenang karena jauh dari pemukiman penduduk.

Perjalanan ke kawasan Wisata Alam Danau Tambing dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, jarak tempuh ke tempat ini biasanya memakan waktu sekitar 2-3 jam perjalanan dari Kota Palu.

Lokasinya pun strategis tepat di tepi Jalan Trans Palu – Napu, menjadikan Danau Tambing sebagai objek wisata ideal bagi penggemar wisata alam.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x