Kompas TV regional berita daerah

Tanah Bergerak, Jalan Putus dan 3 Rumah di Banjarnegara Terancam Ambruk

Kompas.tv - 14 Oktober 2022, 10:15 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

BANJARNEGARA, KOMPAS.TV - Setelah diguyur hujan deras selama beberapa jam sebuah tebing di Desa Kalitlaga, Kecamatan Pagentan, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, longsor. Tiga rumah warga yang ada di sekitar lokasi kejadian ikut terancam ambruk, karena bangunan ketiga rumah dalam keadaan menggantung.

Selain itu, hujan deras juga menyebabkan tanah bergerak dan membuat jalan utama desa terputus. Akibat kejadian ini, membuat aktivitas warga setempat menjadi terkendala, karena harus memutar arah atau melewati desa tetangga yang jaraknya lebih jauh.

"Kami mengimbau kepada warga masyarakat yang berada di dekat daerah yang rawan bencana, baik itu longsor maupun tanah bergerak, untuk selalu waspada," jelas Fajar Nida Ul Syarifah, Plt Camat Pagentan.

Warga berharap agar dampak bencana alam segera diatasi oleh pemerintah daerah atau pihak terkait lainnya. Rencananya Pemerintah Kabupaten Banjarnegara akan secepat mungkin melakukan perbaikan, agar masyarakat merasa nyaman dan aman, serta jalan desa bisa kembali digunakan.

#hujan #longsor #banjarnegara




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x