Kompas TV regional berita daerah

Rapsodia Nusantara Perpaduan Orchestra, Gamelan dan Kulintang

Kompas.tv - 12 Agustus 2022, 19:28 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Sejumlah pemusik Ibu Kota akan meramaikan pagelaran Rapsodia Nusantara World Peace Orchestra yang akan berlangsung Sabtu (13/08/22) malam di Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengan. Acara ini dalam rangka Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah ke 72 dan sekaligus menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 77 tahun.

Rapsodia Nusantara ini tergolong unik karena dikemas perpaduan orchestra, gamelan dan kulintang. Sejumlah artis akan tampil dengan membawakan sejumlah lagu perjuangan, lagu tradisional dan lagu barat yang diiringi perpaduan musik orchestra, gamelan dan kulintang.

Artis yang akan tampil menghibur masyarakat Semarang dan Jawa Tengah ini seperti Andi Rif, Sruti Respati, Dira Sugandi, Gabriel Harvianto dan artis lainnya.

Rapsodia Nusantara World Peace Orchestra yang dipastikan akan di nikmati 5000 penonton ini dipimpin oleh Dwiki Dharmawan. Orchestra ini inisiatif Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang ingin suguhkan hiburan untuk memberikan gambaran  Kebhinekaan.

“Pak Gubernur, Pak Ganjar ingin memberikan hiburan dan sekaligus juga edukasi bagi masyarakat dengan adanya suatu musik kolaborasi“ kata Dwiki Dharmawan.

Untuk tiket masuk Rapsodia Nusantara ini gratis, namun sebelumnya masyarakat harus melalui aplikasi Loket.com yang dikelola Pemprov Jateng.

#RapsodiaNusantara # Orchestra #Gamelan #Kulintang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x