SUKABUMI,KOMPAS.TV - Sebuah rumah milik Warga Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Tiba Tiba Ambruk. Rumah yang berada di Kampung Nyalindung, Desa Pasir Suren, Kecamatan Palabuhan Ratu Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, ambruk dibagian dinding rumah dan menimpa barang barang rumah tangga. Saat kejadian penghuni rumah yang berada di dalam rumah, tiba tiba mendengar suara gebrakan, dan saat diperiksa ternyata bagian tengah rumah sudah ambruk. Meski semua penghuni ada di dalam, beruntung seluruh penghuni rumah selamat.
Akibat kejadian ini, sejumlah barang rumah tangga terutama alat elektronik mengalami rusak, karena tertimpa material bangunan. Rumah tersebut ternyata biasa digunakan untuk usaha bengkel elektronik, sehingga menyebabkan sejumlah barang elektronik yang sedang diperbaiki rusak. Dari pantauan di lapangan, rumah warga tersebut berada dilokasi bencana pergerakan tanah yang sudah terjadi 5 bulan lalu, yang mengakibatkan puluhan rumah rusak. Rumah tersebut rusak diduga karena kembali terdampak pergerakan tanah, sehingga pondasi rumah bergeser dan ambruk.
Saat ini penghuni rumah mengungsi di rumah sanak saudaranya, karena tak bisa dihuni. Warga dilokasi bekerja sama menurunkan material rumah dari atap, untuk menghindari kecelakaan reruntuhan yang bisa menimpa warga.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.