MALANG, KOMPAS.TV-Kabupaten Malang menjadi salah satu daerah di Jatim yang terkonfirmasi wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak sapi. Menyikapi hal ini, para peternak sapi di Kabupaten Malang lebih intensif meningkatkan perawatan.
Seperti yang dilakukan di peternakan sapi perah Milkindo di Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang. Peternak semakin meningkatkan pola perawatan terhadap sapi.
Meski menjadi rutinitas harian sebelum wabah menyebar, namun sejak wabah melanda, para peternak khawatir akan kesehatan hewan ternak mereka.
Selain menjaga kebugaran hewan melalui pemberian suplemen, peternak juga menjaga kebersihan kandang, dengan menyemprotkan disinfektan di sekitar lingkungan kandang.
Tak cukup itu, guna mencegah sebaran wabah PMK, peternak untuk sementara juga menghentikan jual beli sapi, terutama masuknya sapi dari luar wilayah Malang.
Sejauh ini puluhan sapi perah di kandang Milkindo aman dari PMK. Di wilayah Kabupaten Malang sendiri tercatat 155 ekor sapi suspek PMK, dan masih dilakukan uji laboratorium di Surabaya.
#wabahpmk #perawatansapi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.