Secara lebih umum, Uyun menjelaskan betapa pentingnya dukungan sosial dari warga sekitar agar meminimalisir seseorang untuk mengakhiri hidupnya.
Dia mengatakan dukungan sosial dapat dilakukan lewat bantuan finansial, psikologis, atau bantuan informasi.
"Misalnya jika ada anggota keluarga yang merasa stres atau cemas bisa diberi dukungan tersebut," ujarnya.
"Jika parah, maka bisa diberi dukungan berupa informasi untuk datang ke profesional, mungkin bisa diantar ke psikolog atau psikiater," ucapnya.
Selain itu, Uyun juga mengatakan bahwa aktivitas-aktivitas yang dilakukan sebuah daerah dapat mempengaruhi faktor psikis dari seseorang.
Alhasil, dia mendorong agar masyarakat selalu mengadakan kegiatan positif di lingkungan tempat tinggalnya.
"Misal orang-orang yang tinggal di daerah yang memiliki aktivitas yang baik seperti pengajian, gotong royong, aktivitas bersama di masyarakat," ucapnya.
"Sehingga ketika ada masalah keluarga, maka tetangga atau keluarga dekat akan memberikan dukungan dan bantuan untuk mengurangi tekanan hidupnya," ucapnya.
Baca Juga: Terdampak Cuaca Buruk, Antrean Kendaraan Menumpuk di Pelabuhan Merak!
Seperti diketahui aksi dugaan bunuh diri di apartemen Penjaringan, Jakarta Utara, itu viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, terekam jelas satu keluarga itu berjalan menuju sebuah lift.
Bahkan, dalam video yang beredar juga memperlihatkan potongan detik-detik satu keluarga itu jatuh ke parkiran apartemen tersebut.
Kejadian itu pun membuat heboh media sosial dan warga di sekitar lokasi kejadian.
Seorang saksi yang tidak disebutkan namanya mengaku kaget saat peristiwa itu terjadi.
Sebab, ia mendengar suara cukup kencang saat EA (50), AEL (52), JL (15), dan JW (13) jatuh ke parkiran mobil.
Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.
Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.
Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling.
Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:
https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.