Terakhir ada nama pelatih asal Argentina yang sekarang melatih Paris Saint-Germain Mauricio Pochettino.
Pochettino awalnya ditargetkan manajemen untuk menjadi pengganti Ole Gunnar Solskjaer pada November tahun lalu.
Akan tetapi Manchester United gagal merekrutnya setelah PSG tak mau melepas pelatihnya itu.
Baca Juga: Mauricio Pochettino Tak Lagi Jadi Kandidat Utama Pelatih Manchester United
Di musim depan, perekrutan Pochettino juga tidak akan mudah karena Real Madrid juga berniat membawa mantan pelatih Tottenham Hotspur itu ke Bernabeu.
Pochettino juga disebut sebagai favorit para pemain untuk diboyong musim depan meski ia juga belum pernah memenangkan trofi-trofi besar selama melatih di Inggris.
Legenda Manchester United Rio Ferdinand beranggapan, manajemen harus mencari pelatih bukan berdasar dengan gelar melainkan harus lebih mementingkan gaya bermain yang cocok di Old Trafford.
"Menurut saya secara pribadi, Manchester United harus mencoret satu atau dua trofi untuk diraih musim depan," kata Ferdinand dikutip dari The Sun.
"Kami harus membangun tim dengan apa yang kami punya, melakukan perekrutan dengan benar dan gaya permainan baru sesuai manajer baru yang butuh waktu untuk memperbaikinya."
"Akan ada kesalahan, beberapa hal yang kurang, tetapi kami harus tetap dengan orang ini dan memberinya waktu minimal dua tahun untuk menyelesaikannya dan melihat kemajuan dan perkembangan itu terjadi."
“Ini akan memakan waktu selama itu, dan Anda tidak dapat melakukan transisi dan langsung menang. Itu tidak terjadi," lanjutnya.
"Liverpool tidak bisa melakukannya. Berapa lama waktu yang dibutuhkan Klopp untuk menang? Anda harus melihat contoh dengan apa yang dilakukan tim lain," pungkas Ferdinand.
Baca Juga: Ralf Rangnick Dukung Keputusan UEFA Pindahkan Lokasi Final Liga Champions dari Rusia
Sumber : mantud.com/The Sun
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.