Sehingga, mereka akan menunggu hasil tes terbaru yang akan keluar besok (21/2/2022).
Pemain yang hasil tesnya negatif akan dipersiapkan untuk laga melawan Timnas Thailand.
Saat ini pemain yang bisa didaftarkan tampil untuk melawan Thailand tersisa 18 pemain.
Terkait kasus Covid-19 pihak AFF memiliki opsi agar turnamen tetap berjalan.
Mereka memberikan opsi dengan memperbolehkan tim untuk mendatangkan pemain pengganti.
Namun, semua tim harus melaporkan pemain barunya 12 jam sebelum laga dimulai.
Pemain baru ini adalah mereka yang sudah masuk daftar 35 pemain yang sudah didaftarkan untuk tampil di Piala AFF U-23 2022.
Atau opsi lain yakni mendatangkan pemain baru dan tim bisa mengganti pemain yang terpapar Covid-19 kapan saja selama turnamen berlangsung.
Tapi Timnas U-23 Vietnam belum mengambil langkah untuk opsi ini.
Mereka belum mengumumkan akan mendatangkan pemain pengganti jelang laga melawan Timnas Thailand.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2022: 9 Pemain Vietnam Positif Covid-19 Jelang Lawan Singapura
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.