JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran melanda puluhan bangunan yang berada di Jalan Perintis Kemerdekaan, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (18/03) dini hari.
Baca Juga: Ngeri! Mobil Minibus Terbakar saat Mengantre di SPBU, Pemilik Mobil Alami Luka Bakar
Diduga, kebakaran terjadi akibat hubungan pendek arus listrik.
Kencangnya tiupan angin serta banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api dengan cepat melahap bangunan yang terdiri dari lima tempat tinggal dan 50 petak rumah kontrakan.
Sejumlah warga berusaha mengevakuasi barang-barang yang sudah diselamatkan.
Api diduga muncul dari lantai dua kamar kontarakan yang tengah ditinggal penghuninya.
Kebakaran yang berada di permukiman padat penduduk sempat menjadi kendala petugas dalam memadamkan api.
Baca Juga: Kebakaran Hutan di Riau Capai 803 Hektar, BPBD Siapkan 3 Helikopter Water Bombing
Api akhirnya dapat dipadamkan selama dua jam, setelah petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran Dan Penyelamatan Jakarta Timur menerjunkan 15 unit mobil damkar.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.