JAKARTA, KOMPAS.TV - Viens Boys menyedot perhatian buplik lantaran menggelar jumpa fans di sebuah restoran di Madiun pada Minggu (24/1/2021) kemarin. Akibatnya, Viens Boys dan manajemen saat ini diperiksa pihak kepolisian Madiun.
Pasalnya, saat jumpa fans digelar, Kota Madiun masih menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM).
"Kami sudah periksa artis dan manajemen artisnya," terang Kasat Reskrim Polres Madiun Kota, AKP Fatah Meilana, Senin (25/1/2021), dilansir Kompas.com.
Tak hanya Viens Boys, pihak restoran juga turut diperiksa. Polisi juga mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi yang berada di lokasi saat penggemar Viens Boys berkumpul.
Viens Boys merupakan artis TikTok yang kini banyak digandrungi para remaja.
Lewat akun Instagram resminya, @viensboys.ofc, artis TikTok ini telah memiliki lebih dari 77 ribu pengikut.
Selain akun Instagram resmi, Viens Boys juga memiliki kanal YouTube yang kini subscribersnya mencapai 285 ribu.
Tak hanya berisi vlog keseharian Viens Boys, beberapa video di YouTube resmi mereka juga berkolaborasi dengan artis ternama.
Viens Boys diketahui terdiri dari Muhammad Candra Aditiya, Syahrul Prastyo, Raihan Adam, Dany, Naufan, Alvino Agatillano, Bayunantri Girang Prabandaru, Bayu Murti, Muhammad Faiz, dan Bintang Al Rasyid.
Saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Ria Ricis pada November 2020 lalu, Viens Boys membeberkan siapa sebenarnya mereka.
Diketahui, Viens Boys berasal dari Jawa Tengah. Seorang anggotanya, Raihan, mengatakan Viens Boys bisa disebut sebagai perwakilan suku Jawa.
Karena menurutnya selama ini cenderung lebih banyak orang Jawa Barat yang terkenal.
"Background-nya kita itu sebagai representatif dari suku Jawa."
"Kan dikit nih yang, misalnya punya nama, tapi kebanyakan 'kan orang sini, Jawa Barat," ujar Raihan.
Ia pun menyamakan Viens Boys seperti Bayu Skak, yang dikenal karena menunjukkan budaya dan keaslian daerahnya.
"Kita mau angkat (Jawa Tengah) nih, kita bisa dibilang kaya Bayu Skak," imbuh dia.
Saat ditanya karena apa mereka bisa viral, Viens Boys mengatakan mereka terkenal karena menunjukkan budaya Jawa, lebih tepatnya bahasa, lewat TikTok.
Mereka mengaku membuat ulang adegan viral berbahasa Inggris, menggunakan bahasa Jawa.
"Di TikTok kebanyakan dari luar negeri pakai bahasa Inggris, nah kita remake pake bahasa Jawa," ujar Syahrul.
"Contohnya kaya aku nih, kaya aku mau kenalan sama cewek, 'Mbak angsal kenalan? Namine sinten? Nami kula Sahrul'. Gitu," imbuh dia.
Nantinya, ujar dia, adegan tersebut bisa digunakan pengguna TikTok lain untuk berduet.
Soal nama, Viens Boys mengungkapkan nama mereka terinspirasi dari sebuah tempat makan di Kota Solo, tepatnya rumah makan Selat Viens.
Raihan mengatakan mereka kenal dan menjadi dekat karena Selat Viens.
"Kita kenal, kita kumpul, kita deket itu di salah satu tempat makan yang itu, legendaris di Solo," ujarnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.