JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan jadwal baru pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2023 setelah mengalami pengunduran.
Dalam Surat Edaran Nomor 8871/B-KS.04.01/SD/K/2023 tentang Perubahan Jadwal Pelaksanaan Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Tahun Anggaran 2023, disebutkan pengumuman seleksi CPNS dan PPPK akan dimulai pada 19 September 2023.
Adapun pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK dibuka pada 20 September hingga 9 Oktober 2023.
Berikut jadwal terbaru CPNS dan PPPK 2023 setelah diundur, Minggu (17/9/2023).
Baca Juga: Terjawab Kenapa Tak Bisa Buat Akun SSCASN Hari Ini, Pendaftaran CPNS 2023 Diundur
1. Jadwal Baru CPNS 2023 setelah Diundur
-
Pengumuman seleksi: 19 September-3 Oktober 2023
-
Pendaftaran seleksi: 20 September-9 Oktober 2023
-
Seleksi administrasi: 20 September-12 Oktober 2023
-
Pengumuman hasil seleksi administrasi: 13-16 Oktober 2023
-
Masa sanggah: 17-19 Oktober 2023
-
Jawab sanggah 17-21 Oktober 2023
-
Pengumuman pascasanggah: 20-26 Oktober 2023
-
Penarikan data final: 27-29 Oktober 2023
-
Penjadwalan seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS: 30 Oktober-2 November 2023
-
Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS: 3-6 November 2023
-
Pelaksanaan SKD CPNS: 7-16 November 2023
-
Pengolahan nilai SKD CPNS: 14-17 November 2023
-
Pengumuman hasil SKD CPNS: 18-20 November 2023
-
Masa sanggah: 21-23 November 2023 Jawab sanggah: 21-25 November 2023
-
Pengolahan nilai SKD CPNS hasil sanggah: 24-28 November 2023
-
Pengumuman pascasanggah: 25-30 November 2023
-
Pelaksanaan seleksi kompetensi bidang (SKB) CPNS non-CAT: 1-20 Desember 2023
-
Pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT (input lokasi SKB): 1-3 Desember 2023
-
Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi: 4-6 Desember 2023
-
Penarikan data final: 7-8 Desember 2023 Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 9-10 Desember 2023
-
Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT: 11-13 Desember 2023
-
Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 14-20 Desember 2023
-
Integrasi nilai SKD dan SKB: 21 Desember 2023-2 Januari 2024
-
Pengumuman kelulusan: 3-10 Januari 2024 Masa sanggah: 11-13 Januari 2024
-
Jawab sanggah: 11-17 Januari 2024
-
Pengolahan nilai seleksi hasil sanggah: 13-18 Januari 2024
-
Pengumuman kelulusan pascasanggah: 14-20 Januari 2024
-
Pengisian DRH NIP CPNS: 21 Januari-19 Februari 2024
-
Usul Penetapan NIP CPNS: 20 Februari-20 Maret 2024.
Baca Juga: Pengumuman! BKN Resmi Undur Pendaftaran CPNS 2023, Ini Penyebab dan Jadwal Terbarunya
2. Jadwal Terbaru PPPK 2023 Setelah Diundur
-
Pengumuman seleksi: 19 September-3 Oktober 2023
-
Pendaftaran seleksi: 20 September-9 Oktober 2023
-
Seleksi administrasi: 20 September-12 Oktober 2023
-
Pengumuman hasil seleksi administrasi: 13-16 Oktober 2023
-
Masa sanggah: 17-19 Oktober 2023
-
Jawab sanggah 17-21 Oktober 2023
-
Pengumuman pascasanggah: 20-26 Oktober 2023
-
Penarikan data final: 27-29 Oktober 2023
-
Penjadwalan seleksi kompetensi: 30 Oktober-2 November 2023
-
Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi kompetensi: 3-6 November 2023
-
Pelaksanaan seleksi kompetensi: 8 November-2 Desember 2023
-
Pelaksanaan seleksi kompetensi teknis tambahan: 13 November-4 Desember 2023
-
Pengolahan nilai seleksi kompetensi: 28 November-7 Desember 2023
-
Pengumuman kelulusan: 4-13 Desember 2023
-
Pengisian DRH NI PPPK: 14 Desember 2023-12 Januari 2024
-
Usul penetapan NI PPPK: 13 Januari-11 Februari 2024.
Baca Juga: Pengumuman CPNS Mahkamah Agung 2023: Link PDF, Formasi dan Syarat Pendaftaran
Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Rincian Formasi
Berikut beberapa instansi yang sudah mengumumkan rincian formasi CPNS maupun PPPK, diperbarui pada Minggu (17/9/2023) pukul 10.00 WIB.
1. Cek rincian formasi CPNS 2023 Mahkamah Agung (MA) di sini.
2. Cek rincian formasi CPNS 2023 Kejaksaan Agung RI di sini.
3. Cek rincian formasi PPPK Kementerian Perhubungan 2023 di sini.
4. Cek rincian formasi PPPK Teknis BKN 2023 di sini.
5. Cek formasi PPPK Guru 2023 Pemkab Kotawaringin di sini.
6. Cek formasi PPPK Kesehatan dan Teknis 2023 Pemkab Kotawaringin di sini.
7. Cek formasi PPPK Guru, Tenaga Kesehatan dan Teknis 2023 Pemkab Tasikmalaya di sini.
8. Cek formasi PPPK Guru, Tenaga Kesehatan dan Teknis 2023 Pemkab Sumedang di sini.
9. Cek formasi PPPK 2023 Kota Bekasi di sini.
10. Cek formasi PPPK Guru, Tenaga Kesehatan dan Teknis 2023 Pemkab Lebak di sini.