Kompas TV video vod

Tingkat Kepuasan Penerima Bansos Terhadap Jokowi, Politisi PDIP: Ini Bersifat Rentan

Kompas.tv - 23 Juni 2024, 23:10 WIB
Penulis : Leiza Sixmansyah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Litbang kompas merilis hasil survei yang menyatakan tingkat kepuasan publik terhadap Jokowi saat ini, 75,6 persen. Mayoritas proporsi yang menyatakan puas adalah para penerima bansos. Politisi PDIP bilang kepuasan masyarakat kali ini bersifat rentan.

Survei dilakukan 27 Mei hingga 2 Juni 2024 melalui wawancara tatap muka dengan 1200 responden acak dengan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 Provinsi di Indonesia.  Hasilnya,  75,6 persen responden puas dengan kinerja pemerintahan Jokowi- Ma'ruf Amin dan 24,4 persen responden menyatakan tidak puas.

Ada lima alasan responden puas dengan kinerja pemerintahan Jokowi-Ma'ruf di posisi atas 21,7 persen beralasan karena sering mendapat bansos.

Terkait hal ini, politisi PDIP Aryo Seno Bagaskoro mengatakan, kepuasan masyarakat ini bersifat rentan atau dapat berubah sewaktu-waktu. Ini menjadi pr bagi pemerintahan Jokowi - Maruf Amin untuk memberikan kebijakan penopang yang memberi manfaat jangka panjang.

Baca Juga: Jawab Sahroni Ketika Ditanya Menjadi Calon Gubernur: Gua Mau Jadi Presiden

Video Editor: Vila Randita

#pdip #jokowi #litbangkompas




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x