Kompas TV video cerita indonesia

Menteri KP Sakti Wahyu Trenggono Evaluasi dan Hentikan Kebijakan Ekspor Benih Lobster

Kompas.tv - 28 Desember 2020, 14:19 WIB
Penulis : Laura Elvina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Kelautan dan Perikanan RI Sakti Wahyu Trenggono mengungkap kementeriannya tengah menghentikan kebijakan ekspor benih lobster yang menjadi polemik.

"Itu sementara ini dihentikan kali ya. Saya pikir tetap akan saya evaluasi dulu, saya akan tanya beberapa ahli dan juga para nelayan itu sendiri," ujar Sakti saat berkunjung ke Pelabuhan Ikan Muara Angke, Jakarta Utara, Minggu (27/12/2020).

Menurutnya ia akan mempelajari dampak buruk dan positifnya dari kebijakan ekspor benih lobster atau benur yang dikeluarkan menteri terdahulu, Edhy Prabowo.

Ia pun menekankan aspek berkelanjutan dari kebijakan ini.

"Karena ada dua hal kenapa nelayan mencari benih lobster untuk diekspor? Yang pertama ada demand di luar, kedua mereka butuh kesejahteraan. Kesejahteraan yang utama, tapi suistanable itu penting karena itu adalah untuk kepentingan generasi yang akan datang," tambah Sakti.

"Semua masih dalam tahap evaluasi, illegal fishing tetap enngak boleh," tambahnya.

Baca Juga: Jadi Menteri KKP Baru, Janji Sakti Soal Kebijakan Ekspor Benih Lobster
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x