Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Kapolri Paparkan Beberapa Strategi Urai Arus Mudik di Tol

Kompas.tv - 5 April 2024, 13:21 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, menekankan agar pengamanan mudik di Jawa Tengah ditingkatkan. Selain jalur tol yang diberlakukan one way, pengamanan dan pelayanan pemudik di jalan pantura arteri juga dilakukan.

Saat melakukan peninjauan pengamanan arus Lebaran di Gerbang Tol Kalikangkung, Rabu (3/4/2024) sore, Kapolri menyampaikan beberapa strategi yang akan dilakukan untuk mengurai kemacetan saat diberlakukannya one way di jalur tol.

Untuk mengurai kemacetan, akan dilakukan pengoptimalan seluruh gardu, mulai dari Gerbang Tol Pejagan hingga menambah petugas transaksi. Selain itu, Kapolri juga mengimbau agar para pemudik memanfaatkan rest area dan tidak berhenti di bahu jalan, yang akan berdampak terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Selain itu, Kapolri menyampaikan bahwa jalan pantura arteri juga menjadi fokus pengamanan pada saat one way diberlakukan di jalur tol. Personel gabungan TNI-Polri disiagakan dalam pengamanan, hingga ke jalan-jalan alternatif lainnya.

“Bagaimana agar kemacetan bisa kita urai dengan baik, sehingga tadi sudah dilaporkan. Dengan adanya penambahan pintu-pintu exit tol dan sistem pembayaran terkait dengan pelayanan terhadap masyarakat yang menggunakan tiket tol, dengan menambah petugas tambahan dan card reader,” ucap Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Dari data Kementerian Perhubungan RI, Provinsi Jateng menjadi daerah tujuan mudik terbanyak, yakni sebesar 31,81 persen atau 61,6 juta orang, sekaligus daerah asal pemudik terbanyak ketiga sebesar 13,48 persen atau 26,11 juta orang. Sementara itu, volume kendaraan yang diperkirakan melintasi gerbang tol Kalikangkung pada arus mudik sebesar 462.851 kendaraan, meningkat 19.344 kendaraan atau meningkat sekitar 4,4 persen dari tahun 2023.

#mudik #kemacetan #pantura
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x