Kompas TV regional sumatra

Viral Kucing Dicekoki Miras gegara Kesal dengan Pacar, Tiga Pelaku Minta Maaf

Kompas.tv - 4 September 2023, 17:29 WIB
viral-kucing-dicekoki-miras-gegara-kesal-dengan-pacar-tiga-pelaku-minta-maaf
(Kiri) Kucing yang dicekoki miras. (Kanan) Tiga wanita yang mencekoki kucing dengan miras. (Sumber: TRIBUNPADANG.COM/REZI AZWAR)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

PADANG, KOMPAS.TV - Tiga pelaku yang mencekoki kucing dengan minuman keras (miras) telah meminta maaf atas perbuatan yang mereka lakukan.

Baru-baru ini, video tiga cewek yang mencekoki kucing dengan miras, viral di media sosial. Diketahui, kejadian ini terjadi di Kota Padang, Sumatera Barat.

Dilansir Tribunnews.com, Senin (4/9/2023), video ini menjadi perbincangan hangat setelah diunggah oleh akun Instagram @matarakyat_sumbar. 

Dalam video tersebut, terlihat seekor kucing putih diayun-ayunkan dengan hanya kedua kakinya. Kucing tersebut lalu dibaringkan di lantai. 

Beberapa saat kemudian, seorang cewek menuangkan minuman keras ke dalam tutup botol dan langsung mencekoki kucing tersebut dengan miras.

Usai melakukan perbuatan itu, ketiga cewek tersebut terlihat tertawa dan sangat senang dengan aksi yang mereka lakukan. 

Hingga Senin, video itu telah ditonton ribuan kali. Warganet pun membanjiri kolom komentar dengan berbagai respons, termasuk mengecam tindakan kekerasan terhadap hewan dan meminta pihak berwenang segera mengambil tindakan.

Aksi mencekoki kucing dengan miras itu telah memicu kemarahan para pecinta kucing. 

Baca Juga: Viral! Sejumlah Remaja di Padang Cekoki Kucing dengan Minuman Keras

Beberapa komunitas pecinta kucing bahkan berusaha mencari tahu identitas ketiga pelaku dalam video tersebut. 

Salah seorang pecinta kucing, Silvi Luktrisia, mengatakan mereka telah mendatangi tempat tinggal salah satu pelaku di Jalan Gurun Laweh, Gurun Laweh Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatera Barat. 

Mediasi kemudian dilakukan untuk mencari solusi terhadap masalah ini. Akhirnya, para pelaku diminta untuk membuat surat pernyataan yang berisi janji untuk tidak mengulangi tindakan serupa di masa mendatang.

"Kemudian, mereka diminta membiayai pengobatan kucing ini ke dokter hewan beserta dengan transportasinya. Karena kucing ini habis dicekoki minuman beralkohol," ujar Silvi, dikutip dari Tribun Padang.

Dia mengungkapkan kucing tersebut ternyata mengalami masalah kesehatan yang serius, seperti jamur di dagu, tungau di telinga, dan scabies di telinga bagian belakang. 

Silvi telah mengambil tindakan dengan mengevakuasi kucing tersebut dan membawanya ke dokter hewan untuk mendapatkan perawatan.

Gegara Kesal dengan Pacar

Silvi menambahkan, selain diberikan miras, kucing tersebut juga mengalami berbagai bentuk kekerasan dan perlakuan yang tidak pantas. 

Baca Juga: Dramatis, Evakuasi Kucing Dalam Sumur Sedalam 15 Meter

Pemilik kerap memukul kucing tersebut sebagai pelampiasan kekesalan, bahkan pernah tidak memberi makan selama dua hari. 

Para pelaku berdalih mereka meluapkan emosi mereka terhadap kucing tersebut setelah bertengkar dengan pacar mereka.

"Jadi, kalau setiap dia bertengkar dengan pacarnya, kucing ini dipukul dan mendapat tindakan kekerasan," ungkap Silvi.

Setelah aksi mencekoki kucing dengan miras ini viral, ketiga pelaku SAP (22), LM (25), dan SAW (24) akhirnya meminta maaf.

Para pelaku pun telah menyerahkan kucing tersebut kepada komunitas pecinta kucing atau cat lovers di Padang dan siap untuk membiayai pengobatannya.

"Dengan ini berjanji tidak akan memelihara atau mengadopsi (kucing) dengan alasan apapun. Menyerahkan kucing ke salah satu perwakilan cat lovers Kota Padang," kata pelaku SAP.

"Sebagai rasa penyesalan, saya siap membiayai pengobatan kucing pasca-dicekoki miras soju ke dokter hewan beserta biaya transportasinya."

Pelaku juga menegaskan mereka siap diproses hukum apabila kembali mengulangi perbuatan mereka.

"Dengan pernyataan ini kami buat sesungguhnya dengan sadar tanpa paksaan dari pihak manapun," pungkasnya. 


Baca Juga: Kontes Kucing Berkostum Adat Nusantara Dalam Rangka Peringati Hari Kucing Sedunia




Sumber : Tribunnews.com, Tribun Padang




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x