KOMPAS.TV, LAMPUNG – Sebuah mobil pick up hanyut di Sungai Way Ngarip Pekon Balak Kecamatan Wonosobo Tanggamus, Lampung. Senin Malam (30/8/2022).
Peristiwa terjadi ketika mobil yang bermuatan kelapa terseret arus sungai hingga ratusan meter, akibat banjir bandang yang datang secara tiba-tiba saat hendak menyebrang menuju kampung.
Budiyanto pemilik mobil mengatakan ia dan kedua orang kernetnya berhasil melompat untuk menyelamatkan diri. Namun sayang, ratusan buah kelapa yang mereka angkut hanyut terbawa arus sungai.
“Dan ketika pulang air sungai sudah besar, mau lewat gak bias mau balik lagi gak bias, terjebak di tengah tengah kali, jadi kita orang bertiga turun menyelamatkan diri dan mobilnya terbawa arus ” Ujar Budi.
Akibat peristiwa ini pemilik memilih memisahkan setiap bagian mobil yang ringsek dan rusak parah.
#mobilhanyut #banjirbandang #pekonbalaktanggamus
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.