KLUNGKUNG, KOMPAS TV - Harga bumbu dapur dan buah mengalami peningkatan drastis. Bahkan di Kabupaten Klungkung, harga cabai rawit merah mencapai Rp 90 ribu/kg.
Jelang Hari Raya Galungan, cabai rawit merah, mencapai Rp 85 ribu hingga Rp. 90 ribu/kg dari standar harga yang seharusnya kisaran Rp 20-30 ribu/kg. Selain itu bawang merah juga naik menjadi Rp 35 ribu/kg dan kebutuhan lainnya.
Selain itu telor dan buah buahan harganya juga ikut naik. Bahkan buah-buahan baik lokal dan import rata-rata naik 20 persen. Kenaikan harga terjadi sudah sepekan ini.
Pedagang menyebut, kenaikan harga jelang Hari Raya Galungan ini mengakibatkan sepinya pembeli.
Sementara itu, Bupati Klungkung yang melakukan sidak harga kebutuhan pokok di pasar menyebut, kenaikan ini lantaran kebutuhan masyarakat yang banyak dan pasokan dari petani sedikit.
Kenaikan harga jelang momen Hari Raya Galungan ini kerap terjadi. Diharapkan, harga kebutuhan pokok bisa kembali normal, agar roda ekonomi bisa kembali pulih.
#harirayagalungan #hargasembakonaik #bupatiklungkung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.