MALANG, KOMPAS.TV-Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengunjungi sejumlah keluarga pra sejahtera di Kecamatan Wajak Kabupaten Malang, Sabtu (19/03/2022).
Selain melakukan dialog, Menko PMK juga memberikan bantuan paket sembako dan masker kepada warga pra sejahtera. Menurut Muhadjir, saat ini tingkat kemiskinan ekstrem di Indonesia mencapai 9 persen.
Untuk mengatasi kemiskinan ekstrem hingga pada target nol persen, dibutuhkan kerjasama antar lembaga pemerintah, termasuk Kepala Daerah.
Muhadjir juga menanggapi persoalan minyak goreng. Ia mengatakan saat ini pemerintah sudah berupaya menstabilkan kondisi minyak goreng, baik dari sisi ketersediaan maupun harga.
Ia juga mengimbau warga tidak melakukan panic buying, atau membeli minyak goreng secara berlebihan.
"Pemerintah sudah berupaya keras, ini untuk secepat mungkin harganya bisa terjangkau dan juga jumlah ketersediaan stok minyak goreng bisa mulai pulih lagi. Warga dan juga pelaku usaha jangan menyetok atau membeli minyak goreng berlebihan" katanya.
#menkopmk #minyakgoreng
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.