LUMAJANG, KOMPAS.TV - Warga di Kabupaten Lumajang Jawa Timur berebut mendapatkan minyak goreng kemasan dengan harga 25 ribu rupiah per 2 liter. Minyak goreng murah tersebut dijual dalam operasi pasar yang digelar oleh kamar dagang indonesia atau kadin.
Warga berbondong-bondong mendatangi gedung olah raga Gor Wirabakti Kabupaten Lumajang, pada Jumat (18/3/2022). Kedatangan mereka untuk mendapatkan minyak goreng kemasan dengan harga murah, yakni 25 ribu rupiah per liter.
Baca Juga: Warga Lumajang Antre dan Berebut Minyak Goreng di Pertokoan
Banyaknya warga yang datang membuat petugas keamanan kewalahan mengatur antrian warga. Bahkan, seorang ibu sempat jatuh pingsan saat mengantri. Agar tidak ada korban, petugas keamanan langsung membawa ibu tersebut keluar dari kerumunan dan membawanya pulang.
Operasi pasar murah ini digelar oleh Kadin Lumajang dan Pemerintah Kabupaten Lumajang. Ada 4.000 liter minyak goreng yang dijual dengan harapan harga minyak goreng normal kembali.
Sementara itu, harga minyak goreng kemasan di sejumlah minimarket mencapai 20 ribu rupiah per liter. Sedangkan di sejumlah pasar tradisional mencapai 25 hingga 29 ribu rupiah per liter.
#Pingsan #Antri #MinyakGoreng #IbuRumahTangga #OperasiPasar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.