Kompas TV regional berita daerah

Operasi Zebra Semeru 2021, Pelanggar Protokol Kesehatan Menjadi Fokus Operasi

Kompas.tv - 15 November 2021, 18:19 WIB
Penulis : KompasTV Madiun

MADIUN, KOMPAS.TV - Operasi Zebra Semeru 2021 di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, mulai digelar. Ratusan personel gabungan TNI - Polri, BPBD dan Dinas Perhubungan diterjunkan. Sasaran utama dalam operasi zebra semeru kali ini, adalah penekanan terhadap penerapan protokol kesehatan sebagai antisipasi penyebaran covid 19. Serta keamanan keselamatan dan ketertiban berlalulintas.

Operasi zebra semeru 2021 di Kabupaten Madiun mulai digelar, dan berlangsung selama dua pekan mulai tanggal 15 November hingga 28 November 2021 mendatang. Ratusan personel gabungan TNI – Polri, BPBD dan Dinas Perhubungan diterjunkan dalam operasi zebra yang juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Jawa Timur.

Sasaran dalam operasi zebra semeru ini masih sama seperti tahun sebelumnya. Yakni dilaksanakan secara preentif dan edukatif, untuk menekan angka  pelanggar protokol kesehatan, sebagai upaya pencegahan penyebaran covid 19. Serta edukasi keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran berlalulintas bagi pengendara kendaraan.

Operasi zebra semeru di Kabupaten Madiun, juga akan menyasar pusat keramaian. Diantaranya pasar, alun - alun, dan rumah makan ataupun angkringan yang sering menjadi pusat kerumunan masyarakat.

#beritamadiun

#operasizebrasemeru2021

#operasizebra




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x