KARAWANG, KOMPAS.TV - Kendati dua sungai yang menjadi penyebab banjir telah berangsur normal, namun masih ada ratusan rumah serta sejumlah fasilitas umum, hingga kini masih terendam banjir, dengan ketinggian air mulai dari 50 sentimeter hingga 1 meter.
Seperti di wilayah Desa Karang Ligar, Kecamatan Teluk Jambe Barat, sekolah dan rumah-rumah warga masih terendam banjir. Hingga warga yang rumahnya masih terendam banjir masih bertahan di pengungsian.
Akibat banjir, sejumlah rumah dan gedung sekolah rusak, serta seluruh fasilitas di dalamnya seperti laptop, berkas, serta meja kursi, ikut rusak akibat terendam banjir.
Penyebab belum surutnya banjir di wilayah ini karena kondisi saluran pembuang yang buruk sehingga air sulit keluar.
Saat ini tersisa tujuh kecamatan yang masih terendam banjir.
Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .
IG: https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube: https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter: https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook: https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.