JAKARTA, KOMPAS.TV - Link live streaming Bayer Leverkusen vs Inter Milan dalam jadwal lanjutan matchday 6 Liga Champions 2024-25 tersedia di artikel ini.
Pertandingan Leverkusen vs Inter ini akan bertempat di Stadion BayArena, Rabu (11/12/024) mulai pukul 03.00 WIB.
Bayer Leverkusen dan Inter Milan akan berhadapan dalam laga menarik di Liga Champions. Kedua tim sedang dalam performa apik, meski mereka menampilkan gaya permainan yang berbeda sejauh ini.
Leverkusen menunjukkan permainan agresif di fase grup Liga Champions. Dari lima pertandingan, mereka mencatat tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan.
Leverkusen telah mencetak 11 gol, menunjukkan produktivitas tinggi, meski juga kebobolan lima gol.
Baca Juga: Shin Tae-yong Apresiasi Kemenangan Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Kemenangan besar atas Salzburg matchday 5 lalu menjadi bukti ketajaman lini serang Leverkusen. Florian Wirtz tampil gemilang dengan dua gol, disokong kontribusi Alex Grimaldo, Patrik Schick, dan Aleix Garcia.
Di Bundesliga, mereka melanjutkan tren positif dengan kemenangan 2-1 atas St Pauli lewat gol-gol Wirtz dan Jonathan Tah.
Inter Milan di bawah asuhan Simone Inzaghi menunjukkan dominasi berbeda.
Meski hanya mencetak tujuh gol dalam lima laga Liga Champions, Nerazzurri belum pernah kebobolan, membuktikan kekokohan lini pertahanan mereka.
Tren positif Inter berlanjut di Serie A. Dalam laga terakhir mereka menang 3-1 atas Parma melalui gol Federico Dimarco, Nicolo Barella, dan Marcus Thuram.
Baca Juga: Piala AFF 2024: Erick Thohir Bersyukur atas Kemenangan Timnas Indonesia di Laga Pembuka
Inter kini tak terkalahkan dalam 13 laga terakhir di semua kompetisi (tidak termasuk laga yang dihentikan melawan Fiorentina), dengan rekor 11 kemenangan dan dua hasil imbang.
Adapun Leverkusen dikenal dengan gaya menyerang yang eksplosif, sementara Inter mengandalkan pertahanan yang solid dan efektivitas serangan.
Faktor tuan rumah mungkin memberikan keunggulan bagi Leverkusen, tetapi ketangguhan lini belakang Inter membuat mereka tetap menjadi ancaman besar.
Apakah Leverkusen mampu membongkar pertahanan kokoh Inter, atau Inter yang melanjutkan tren positif mereka? Pertandingan ini dipastikan akan berlangsung sengit dan penuh taktik.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions Pekan Ini 11-12 Desember 2024: Dortmund vs Barcelona, Juventus vs Man City
Leverkusen (3-4-2-1): Hradecky; Hincapie, Tah, Tapsoba; Grimaldo, Xhaka, Palacios, Frimpong; Garcia, Terrier; Wirtz.
Inter Milan (3-5-2): Sommer; Bastoni, De Vrij, Bisseck; Augusto, Zielinski, Calhanoglu, Barella, Dumfries; Taremi, Lautaro Martinez.
>>>>> KLIK DI SINI <<<<<
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.