FREIBURG, KOMPAS.TV - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri menekankan kepada anak asuhnya untuk mengamankan tiket 8 besar Liga Europa 2022-23 terlebih dahulu sebelum memikirkan Derby d'Italia kontra Inter Milan akhir pekan nanti.
Laga Freiburg vs Juventus dijadwalkan berlangsung di Stadion Europa-Park, Jumat (17/3/2023) pukul 00.45 dini hari WIB.
Pada leg pertama yang berlangsung di Turin, Italia, Juventus sukses menang dengan skor tipis 1-0 lewat gol semata wayang Angel Di Maria.
Baca Juga: Prediksi Real Betis vs Man Utd di Liga Europa: Susunan Pemain dan Rekor Head to Head
Namun, skor tersebut belum aman. Pasalnya, jika Freiburg mampu menang dengan marjin satu gol, pertandingan harus dilanjutkan ke babak tambahan hingga adu penalti.
Pertandingan ini juga memecah konsentrasi Juventus. Pasalnya, Senin (20/3) dini hari nanti, mereka akan melakoni bigmatch kontra Inter Milan di lanjutan Serie A Liga Italia.
Meski demikan, Allegri mewanti-wanti anak asuhnya untuk fokus mengamankan tiket perempat final Liga Europa terlebih dahulu.
"Mari ke perempat final lebih dulu, lalu pikirkan Juventus vs Inter, yang mana merupakan derbi Italia," kata Allegri dikutip dari Football Italia.
Baca Juga: Prediksi Arsenal vs Sporting CP di Liga Europa, Pembuktian Lapis Kedua The Gunners
"Lolos ke babak selanjutnya Liga Europa juga mengartikan kami memadatkan jadwal. Kami akan menikmati diri kami di atas lapangan, tetapi kami sangat minim waktu latihan," imbuhnya.
Eks pelatih Genoa dan AC Milan itu mengatakan bahwa Juventus tidak akan main bertahan di kandang Freiburg.
"Kami ingin mencetak gol di sini, karena hanya mencoba bertahan untuk skor 0-0 bukanlah ide yang bagus," lanjut Allegri.
"Freiburg adalah tim dengan bola mati yang bagus, kami harus lebih rapi dan konsentrasi selama 100 menit."
Sebagai catatan, Juventus memiliki rekor apik saat berjumpa tim-tim Jerman di kompetisi Eropa. Dari sembilan kesempatan terakhir, Si Nyonya Tua baru kalah 1 kali dari tim Jerman, 5 kali menang, serta 3 kali bermain sama kuat.
Sumber : Kompas TV/Football Italia
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.