SOLO, KOMPAS.TV - Gelandang serang Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa menjadi sorotan pecinta sepak bola Nasional lewat penampilan impresifnya di Liga 1 2021-22.
Rumor terbaru, juara Liga 2 2021, Persis Solo sudah siap untuk menebus Marukawa dari Persebaya untuk kompetisi Liga 1 musim depan.
Melansir situs transfermarkt, Marukawa hanya memiliki sisa kontrak dengan Persebaya hingga 30 Mei 2022. Tak mengherankan Persis sudah bersiap mengamankan jasanya.
Namun, ini merupakan musim perdana Marukawa bermain di Liga Indonesia. Lalu, di manakah pemuda asal Jepang mengawali karier sepak bolanya sebelum ke Persebaya?
Baca Juga: Soal Kabar Taisei Marukawa ke Persis Solo, Aji Santoso: Harus Profesional, Kontrak Belum Habis
Lahir pada 30 Januari 1997 di Hiroshima, Jepang, Marukawa memulai karier sepak bolanya di SMA Hiroshima Minami.
Setelah lulus, pemain bertinggi badan 169cm bergabung dengan tim sepak bola Universitas Chou pada periode 2015 hingga 2019.
Kendati baru lulus dari Universitas Chou, Marukawa langsung merantau ke Eropa untuk mengembangkan kariernya.
Dirinya bergabbung ke Klub Malta macam Kelt FC, Sanglea Athletic, hingga Valletta.
Bersama Sanglea Athletic, klub divisi utama Liga Malta, Marukawa tercatat memainkan 26 penampilan dengan catatan 3 gol.
Usai kontraknya habis pada musim panas 2020, Marukawa memutuskan hijrah ke Valletta pada Agustus 2020. Bersama Valletta, Marukawa hanya bermain 8 kali, tetapi sanggup mencetak 2 gol.
Pada Januari 2021, Marukawa memutuskan hengkang ke klub divisi teratas Latvia, Noah Jurmala.
Kendati menandatangani kontrak selama satu tahun bersama Noah Jurmala, Marukawa malah pergi pada Mei 2021, menuju Indonesia.
Mengutip laporan transfermarkt, Persebaya Surabaya menebus Marukawa dari Noah Jurmala dengan banderol Rp1,74 miliar. Dirinya dikontrak Bajul Ijo selama satu tahun.
Baca Juga: Tampil Apik, Persebaya Dominasi Penghargaan Desember 2021
Uang yang digelontorkan oleh Persebaya dibayar tuntas oleh Marukawa dengan penampilan impresif di atas lapangan.
Tampil sebanyak 18 kali di BRI Liga 1 2021-22, pemilik nomor punggung 10 Persebaya ini sudah mampu mencetak 10 gol serta sumbangan 7 assist.
Berkat performa apik tersebut, transfermarkt menaksir harga Marukawa sudah naik mencapai Rp6,52 miliar.
Berbanding lurus dengan performa individunya, Persebaya Surabaya kini mampu merangkak naik ke urutan ke-3 klasemen Liga 1 2021-22.
Dengan koleksi 39 poin dari 19 pertandingan, Bajul Ijo hanya berjarak 1 angka dari puncak klasemen yang ditempati oleh Arema FC.
Klub-klub yang pernah dibela Taisei Marukawa
Karier Junior
Karier Senior
Profil Taiesi Marukawa
Sumber : Kompas TV, Transfermarkt.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.