JAKARTA, KOMPAS.TV – Karena mengalami cedera, wasit yang sedianya ditunjuk memimpin laga El Clasico yang mempertemukan antara Real Madrid dan Barcelona pada pekan ke-30 LaLiga Liga Spanyol akhirnya diganti.
Sebelumnya, El Clasico Real Madrid vs Barcelona yang akan dilangsungkan di Stadion Alfredo Di Stefano Minggu (11/4/2021) dini hari WIB itu akan dipimpin oleh wasit asal Valencia, Antonio Mateu Lahoz.
Namun, Antonio Mateu Lahoz kini digantikan dengan wasit lain yaitu Jesus Gil Manzano. Pergantian wasit untuk laga Real Madrid vs Barcelona diumumkan langsung oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) pada Jumat (9/4/2021) malam WIB.
RFEF menjelaskan, pergantian wasit ini dilakukan karena wasit yang semula ditunjuk memimpin laga Real Madrid vs Barcelona, Mateu Lahoz, mengalami cedera otot.
Baca Juga: Jelang El Clasico, 3 Pemain Real Madrid Ini Bisa Buat Barcelona Merana
Mundo Deportivo menyebut, Mateu Lahoz kemungkinan mengalami cedera saat memimpin pertandingan Liga Champions antara Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain (PSG) pada Kamis (8/4/2021) dini hari WIB.
Oleh karena itu, Komite Wasit Spanyol memutuskan mengganti Mateu Lahoz dengan Jesus Gil Manzano.
“Komite Wasit Kompetisi Profesional (CACP) telah mengubah penunjukan wasit Antonio Mateu Lahoz karena cedera otot," demikian tertulis pada laman resmi RFEF.
"Wasit yang bersangkutan awalnya ditunjuk untuk memimpin pertandingan antara Real Madrid dan Barcelona pada matchday 30 divisi pertama."
"Penggantinya adalah Jesus Gil Manzano," demikian pernyataan RFEF.
Baca Juga: Sergio Ramos: Andai Barcelona Tak Punya Lionel Messi, Kami Akan Memenangi Lebih Banyak Gelar
OFICIAL | Cambio por lesión muscular en la designación arbitral de la J30 de Primera División: @realmadrid @FCBarcelona
— RFEF (@rfef) April 9, 2021
https://t.co/XHASI9yOks pic.twitter.com/LTIcg4fY7l
Menurut catatan Marca, pergantian wasit jelang El Clasico Real Madrid vs Barcelona sebelumnya juga pernah terjadi di pertandingan pekan ke sembilan Liga Spanyol musim 2014-2015.
Pada pertandingan tersebut, Real Madrid keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Barcelona 3-1 di Stadion Santiago Bernabeu.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.