Kompas TV nasional berita kompas tv

Sanggupkah RUU Perlindungan Data Pribadi Perangi Maraknya Kebocoran Data?

Kompas.tv - 13 Juli 2020, 11:36 WIB

KOMPAS.TV - Pegiat media sosial Denny Siregar melaporkan dugaan kebocoran data dirinya ke Polda Metro Jaya, belum lama ini.  

Dalam pelaporannya, Denny membawa barang bukti berupa tangkapan layar pemilik akun yang menyebarkan data pribadinya.

Dengan tersebarnya data pribadinya, Denny mengaku, ia dan keluarganya mendapatkan teror dari orang tidak dikenal, sehingga ia meminta polisi mengusut pihak yang menyebarkan data pribadinya ke media sosial.

Baca Juga: Dugaan Data Bocor Denny Siregar, Ini Kata Pihak Telkomsel!

Kasus itupun ditanggapi Telkomsel sebagai operator selular yang digunakan denny. Andi Agus Akbar, Senior Vice President Corporate Secretary Telkomsel mengatakan..

"Kami sangat menyayangkan ketidaknyamanan sodara denny siregar sebagai pelanggan atas keluhan yang disampaikan terkait adanya dugaan penyalahgunaan data pelanggan".

"Saat ini, kami terus melakukan koordinasi secara intensif dengan aparat penegak hukum, guna membantu kelancaran proses lanjutan atas pelaporan yang telah diajukan, serta mempercayakan sepenuhnya pada proses hukum yang sudah berjalan, sesuai aturan yang berlaku".

Setelah dilakukan penyelidikan, pelaku pembobolan Data Pribadi Denny berhasil ditangkap. Ia merupaka karyawan Outsourcing Telkomsel Surabaya.

Baca Juga: Motif Pembobol Data Pribadi Denny Siregar: Tak Menyukai Karena Pernah Dibully

Tersangka nekat membobol dan menyebarkan data pribadi karena tidak suka kepada Denny Siregar.

Saat ini, payung hukum yang diterapkan masih dari UU ITE. Adapun terkait RUU Perlindungan Data Pribadi masih dalam pembahasan di DPR. RUU itu diharapkan bisa memberikan perlindungan bagi setiap warga, agar tidak terjadi kebocoran data yang bisa merugikan dan membahayakan.

Simak dialog selengkapnya bersama Deputi 7 Badan Intelijen Negara (BIN) Wawan Purwanto, Dirjen Aplikasi Informartika Kemenkominfo Samuel Panggerapan dan Anggota Komisi I DPR RI, Bobby Rizaldi.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: