Kompas TV nasional peristiwa

Prediksi Cuaca BMKG Pekan Ketiga Ramadan, Ini Wilayah Akan Hujan Lebat-Angin hingga 20 Maret 2025

Kompas.tv - 15 Maret 2025, 15:21 WIB
prediksi-cuaca-bmkg-pekan-ketiga-ramadan-ini-wilayah-akan-hujan-lebat-angin-hingga-20-maret-2025
Foto ilustrasi hujan deras atau hujan lebat. (Sumber: Kompas.tv/Vyara)
Penulis : Dian Nita | Editor : Desy Afrianti

Oleh karena itu, demi kelancaran dan keamanan ibadah di bulan yang suci ini, masyarakat perlu mempersiapkan diri dan keluarga akan potensi bencana hidrometeorologi di wilayahnya masing-masing.

Prospek Cuaca Sepekan Ke Depan

Periode 14 – 16 Maret 2025

Cuaca di Indonesia umumnya didominasi berawan hingga hujan ringan. Perlu diwaspadai adanya peningkatan hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, berpotensi terjadi di wilayah berikut:

Hujan Sedang – Lebat : Sumatera Barat, Riau, Kep. Riau, Jambi, Kep.Bangka Belitung, Bengkulu, Banten, Jakarta, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua, dan Papua Selatan.

Hujan Lebat – Sangat Lebat : Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, NTT, NTB, dan Sulawesi Utara.

Periode 17 – 20 Maret 2025

Wilayah Indonesia masih didominasi berawan hingga hujan ringan. Perlu diwaspadai adanya potensi peningkatan hujan dengan intensitas sedang hingga ekstrem yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, berada di wilayah berikut:

Baca Juga: Blak-blakan Rina Nose Ungkap Alasan Gabung Band Methosa | ROSI

Hujan Sedang – Lebat : Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kep. Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung, Banten, Jakarta, Jawa Timur, DI Yogyakarta, Bali, NTT, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua, dan Papua Selatan.

Hujan Lebat – Sangat Lebat : Kep. Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah, NTB, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan.

Angin Kencang : Banten, Maluku, NTB, Sulawesi Selatan, Kep. Riau, Jawa Tengah, Jawa Timur.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x