JAKARTA, KOMPAS.TV — Polisi mengungkap fakta terkait pembunuhan gadis Cengkareng berinisial DN yang dibunuh istri pacarnya di Bekasi, Jawa Barat.
Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan, pihaknya menyebut bahwa pembunuhan yang dilakukan NU terhadap DN dilakukan seorang diri.
"Saya sudah berusaha untuk menanyakan kembali apakah ada orang yang membantu? Memang dia menjawab dengan santai apa adanya. Dia menunjukkan semua cara proses pembunuhan mulai dari menjemput sampai proses melakukan eksekusi. Dia menjelaskan tanpa berubah-ubah," terang Ardhie seperti dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (17/5/2022).
Bahkan, menurut Ardhie, berdasarkan kronologisnya, NU sendiri yang berinisiatif mengajak ketemu DN dengan dalih buka puasa bersama (bukber) menggunakan ponsel milik IDG, suaminya.
"Kronologinya itu korban DN ini dihubungi oleh tersangka yang bernama NU, terus dia meminjam handphone dari suaminya, setelah meminjam handphone, dia WA ke korban untuk janjian di halte di dekat Taman Mini," jelas Ardhie.
Baca Juga: Kronologi Gadis Cengkareng Dibunuh Istri Pacarnya, Pelaku Periksa HP Suami Terkuak akan Diceraikan
Saat janjian, kata Ardhie, pelaku mengaku bahwa yang akan menjemputnya nanti adalah keponakan IDG. Padahal, orang yang menjemput korban adalah NU sendiri.
Selanjutnya, usai mereka bertemu di halte dekat Taman Mini, kemudian tersangka dan korban menuju ke Perumahan Grand City CBD Cibubur, Kota Bekasi.
Tanpa diketahui korban, NU yang emosi terbakar api cemburu karena hubungan gelap korban dengan suaminya, sudah mempersiapkan beberapa alat untuk menghabisi DN.
Setibanya di TKP, NU langsung menghabisi nyawa korban.
"Pelaku sudah mempersiapkan alat-alat seperti kunci inggris, pisau dapur dan gunting rumput yang sudah dipersiapkan dan dibawa dari rumah untuk menghabisi korban," katanya.
Sebelum itu, pelaku sempat menyuruh korban menunggu kekasihnya. Sementara pelaku berpura-pura pergi mencari minum.
"Korban disuruh menunggu seolah-olah akan bertemu dengan teman kerjanya yang statusnya adalah suami dari tersangka. Pelaku berpura-pura untuk membeli minum," kata Ardhie.
Sumber : Kompas TV/Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.