Kompas TV internasional kompas dunia

Pakar Ungkap Raja Charles III Tak Nyaman saat Bicarakan Pangeran Harry dan Meghan Markle

Kompas.tv - 10 September 2022, 16:36 WIB
pakar-ungkap-raja-charles-iii-tak-nyaman-saat-bicarakan-pangeran-harry-dan-meghan-markle
Raja Charles saat memberikan pernyataan atas wafatnya Ratu Elizabeth II, Jumat (9/9/2022). Pakar bahasa tubuh mengungkapkan Raja Charles tak nyaman saat membicarakan Pangeran Harry dan Meghan Markle. (Sumber: Yui Mok/Pool Photo via AP)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Vyara Lestari

LONDON, KOMPAS.TV - Seorang pakar bahasa tubuh mengungkapkan Raja Charles III tak nyaman saat membicarakan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Pada pernyataannya yang dikeluarkan Jumat (9/2/2022) selepas Ratu Elizabeth II wafat, Raja Charles memberikan penghormatan kepada istrinya Camilla.

Ia juga menyampaikan cintanya kepada Pangeran William serta menantunya Kate Middleton.

Raja Charles juga mengungkapkan cintanya terhadap putra bungsunya, Pangeran Harry dan istrinya Meghan Markle.

Baca Juga: Potret Ratu Elizabeth II dalam Mata Uang, Hadir di 33 Negara, Sebagian Terpaksa Ganti Gambar Charles

Bukan rahasia Pangeran Harry dan Meghan Markle diguna terlibat perang dingin dengan pihak kerajaan.

Hal itu diyakini berujung pada keputusan Pangeran Harry untuk melepas gelar kebangsaannya pada 2020.

“Saya ingin menunjukkan rasa cinta saya kepada Harry dan Meghan, saat mereka melanjutkan hidup mereka di luar negeri,” ujarnya dikutip dari Daily Star.

Namun, menurut pakar bahasa tubuh, Adrianne Carter, Raja Charles terlihat tak nyaman saat membicarakan salah satu putranya tersebut.

“(Itu) sedikit tak nyaman baginya, seperti yang ditunjukkan dengan kedipan yang sedikit lebih lama, tetapi (ia) mengirimkan dengan kuat dan (menempatkan) mereka dengan keras di luar negeri,” kata sosok yang dijuluki pembisik wajah itu.


 

Carter juga melihat emosi nyata yang diperlihatkan Raja Charles saat berbicara tentang mendiang ibunya.

“Raja Charles menjadi sangat emosional, yang bisa kami lihat di matanya menjadi berair dan warna kulit yang berubah. Benar-benar tulus dari seorang putra ke ibunya,” ucap Carter.

Baca Juga: Bukan Ratu, Ini Gelar yang akan Didapat Camilla saat Raja Charles III Dinobatkan

“Ketika Raja Charles berbicara tentang rasa kehilangan, kesedihan menjadi lebih terlihat di wajahnya,” lanjutnya.

Carter menambahkan, penyebutan Raja Charles mengenai istrinya, Camilla, yang dinikahinya pada 2005, adalah upaya tekad untuk menunjukkan sosok istrinya yang sangat penting.

“(Ia) bertekad dan fokus, mengungkapkan peran Camilla di sisinya dengan pujian tinggi untuk peran yang ia mainkan sejak menikahinya,” ucap Carter.

Carter pun menambahkan, pidato Raja Charles, yang menurutnya kuat itu, akan membawa pemerintahannya ke awal yang akan sangat dibanggakan ibunya.

 

 




Sumber : Daily Star




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x