Kompas TV internasional kompas dunia

Terjadi Ledakan Kasus Harian Covid-19 di Rusia, Tercatat 113.000 Kasus Baru Hanya di Hari Sabtu

Kompas.tv - 29 Januari 2022, 23:04 WIB
terjadi-ledakan-kasus-harian-covid-19-di-rusia-tercatat-113-000-kasus-baru-hanya-di-hari-sabtu
Seorang tenaga kesehatan bersandar di pintu sementara seorang pasien Covid-19 melewati sistem MRI di ICU sebuah rumah sakit di Krasnodar, Rusia selatan, Kamis, 27 Januari 2022. Rusia hari Sabtu, 29 Januari 2022 mengalami lonjakan kasus harian tertinggi Covid-19, mencapai 113.000 kasus per hari. (Sumber: AP Photo/Vitaliy Timkiv)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Hariyanto Kurniawan

MOSKOW, KOMPAS.TV - Rusia mendapat pukulan keras dalam upaya negara itu menghadang lonjakan Covid-19. Jumlah harian kasus infeksi Covid-19 Rusia melonjak di atas 110.000 hari Sabtu (29/1/2022) seiring tidak terbendungnya penyebaran varian omicron yang sangat menular di negara yang luas itu.

Gugus tugas Covid-19 Rusia mencatat 113.122 infeksi baru pada 24 jam terakhir, tertinggi sepanjang masa dan peningkatan tujuh kali lipat dari awal bulan Januari, ketika jumlah kasus harian sekitar 15.000.

Gugus tugas itu juga mengumumkan 668 orang meninggal karena Covid-19 pada hari Sabtu, menjadikan jumlah total kematian Rusia gara-gara Covid-19 menjadi 330.111 orang, jumlah korban meninggal tertinggi di Eropa.

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov kepada wartawan pada hari Jumat mengatakan, "Jelas bahwa jumlah ini lebih tinggi dan mungkin jauh lebih tinggi, karena banyak orang tidak dites atau tidak memiliki gejala."

Juru bicara Kremlin itu juga mengakui banyak staf di pemerintahan kepresidenan telah terinfeksi virus. “Sebagian besar terus bekerja dari rumah setelah mengisolasi diri mereka sendiri,” kata Peskov, seperti dilansir Associated Press, Sabtu (29/1/2022). 

Meskipun infeksi meledak, pihak berwenang Rusia menghindar dari memaksakan pembatasan ketat untuk membendung lonjakan, dengan mengatakan sistem kesehatan mampu mengatasi lonjakan jumlah pasien.

Baca Juga: Sebut Bisa Tekan Infeksi Covid-19 yang Sudah Mencapai 88 Ribu Kasus, Rusia Tak Lakukan Pembatasan!

Seorang tenaga kesehatan membaca kertas saat ia bersiap untuk merawat pasien Covid-19 di ICU sebuah rumah sakit di Krasnodar, Rusia selatan, Kamis, 27 Januari 2022. Rusia hari Sabtu, 29 Januari 2022 mengalami lonjakan kasus harian tertinggi Covid-19, mencapai 113.000 kasus per hari. (Sumber: AP Photo/Vitaliy Timkiv)

Awal bulan ini, parlemen Rusia, Duma, menunda tanpa batas waktu aturan pembatasan bagi mereka yang tidak menjalani vaksinasi Covid-19, karena tidak akan populer di kalangan orang Rusia yang ragu-ragu terhadap vaksin.

Pekan ini pejabat kesehatan memangkas masa isolasi wajib bagi mereka yang melakukan kontak dengan pasien Covid-19 dari 14 hari menjadi tujuh hari tanpa memberikan penjelasan apa pun terkait langkah tersebut.

Rusia hanya memberlakukan satu kali lockdown nasional pada tahun 2020, meskipun banyak orang Rusia diperintahkan untuk tidak bekerja selama satu minggu pada Oktober tahun lalu di tengah lonjakan jumlah kasus dan kematian akibat Covid-19.

Badan statistik negara Rusia, yang menggunakan kriteria penghitungan lebih luas daripada Gugus Tugas Covid-19, mencatat jumlah kematian akibat pandemi Covid-19 di negara itu jauh lebih tinggi, dengan mengatakan jumlah kematian terkait Covid-19 antara April 2020 dan Oktober 2021 lebih dari 625.000 orang.

Hanya sekitar setengah dari 146 juta orang Rusia telah divaksinasi penuh, meskipun Rusia mengeklaim sebagai negara pertama di dunia yang menyetujui dan meluncurkan vaksin Covid-19 buatan dalam negeri.

 




Sumber : Associated Press




BERITA LAINNYA


Kesehatan

5 Penyebab Breakout pada Wajah

5 Januari 2025, 08:05 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x