Kompas TV internasional kompas dunia

Biden Anggap Pencabutan Aturan Wajib Masker oleh Texas dan Mississippi adalah pemikiran Neanderthal

Kompas.tv - 4 Maret 2021, 22:05 WIB
biden-anggap-pencabutan-aturan-wajib-masker-oleh-texas-dan-mississippi-adalah-pemikiran-neanderthal
Presiden AS, Joe Biden. Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden pada Rabu (03/03/2021) mengkritik para gubernur dari Partai Republik yang memimpin dua negara bagian di sebelah selatan AS, Texas dan Mississippi, atas keputusan mereka mencabut aturan memakai masker dan kebijakan keselamatan COVID-19 lainnya. Sang presiden menyebut tindakan itu sebagai "pemikiran Neanderthal".(Sumber: AP Photo)
Penulis : Edwin Shri Bimo

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden pada Rabu (03/03/2021) mengkritik para gubernur dari Partai Republik yang memimpin dua negara bagian di sebelah selatan AS, Texas dan Mississippi, atas keputusan mereka mencabut aturan memakai masker dan kebijakan keselamatan COVID-19 lainnya. Sang presiden menyebut tindakan itu sebagai "pemikiran Neanderthal".

"Menurut saya, itu kesalahan besar. Dengar, saya harap sekarang semua orang sadar masker membuat perbedaan besar. Kita hampir berhasil membuat perubahan mendasar dalam perkembangan penyakit ini berkat cara kita mendistribusikan vaksin kepada masyarakat," kata Biden kepada wartawan saat berada di Gedung Putih, seperti dilansir Xinhua, Kamis (04/03/2021)

"Kita tidak butuh pemikiran Neanderthal yang memandang bahwa saat ini semuanya baik-baik saja, lepaskan masker Anda, lupakan benda itu. Itu (memakai masker) tetap penting," kata presiden AS itu.

Baca Juga: Biden Bicara Soal Serangan Roket di Irak dan Pencabutan Kewajiban Memakai Masker di Texas

Meski pekan ini Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Centers for Disease Control and Prevention/CDC) AS telah memperingatkan perihal lonjakan kembali virus corona untuk keempat kalinya, Gubernur Mississippi Tate Reeves pada Selasa (02/03/2021) mengatakan seluruh regulasi negara bagian akan dicabut mulai Rabu.

"Mulai besok, kami akan mencabut seluruh aturan terkait masker di wilayah kami dan bisnis dapat beroperasi dengan kapasitas penuh tanpa pemberlakuan aturan negara bagian.

Jumlah pasien rawat inap dan kasus di wilayah kami telah menyusut, dan vaksin sedang didistribusikan dengan cepat. Inilah saatnya!" cuit Reeves melalui akun Twitter-nya.

Pada Selasa yang sama, Gubernur Texas Greg Abbott mengumumkan bahwa mulai 10 Maret negara bagiannya akan mencabut semua aturan terkait virus corona yang diberlakukan di negara bagian itu, seraya menyebutkan adanya penurunan jumlah kasus dan lonjakan aksesibilitas vaksin.  Selesai




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: