Kompas TV feature tips, trik, dan tutorial

5 Bahan Ini Bisa Usir Tikus dengan Mudah, Semua Ada di Dapur

Kompas.tv - Diperbarui 5 Februari 2022, 05:04 WIB
5-bahan-ini-bisa-usir-tikus-dengan-mudah-semua-ada-di-dapur
Ilustrasi tikus. (Sumber: AFP/SANJAY KANOJIA via KOMPAS.COM)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

SOLO, KOMPAS.TV - Tikus merupakan hewan pengerat yang kerap ditemukan di dalam rumah. Selain mengganggu dan menyebabkan kerusakan pada benda-benda rumah, tikus diketahui juga membawa bibit penyakit.

Untuk menghindari penyebaran penyakit dari hewan tersebut diperlukan cara yang tepat untuk mengusir tikus.

Dari menggunakan alat pengusir tikus hingga memasang jebakan, menggunakan beberapa bumbu dapur ternyata juga bisa digunakan untuk mengeluarkan tikus.

Berikut lima bumbu dapur yang bisa digunakan untuk mengusir tikus di dalam rumah mengutip Kompas.com.

Baca Juga: Berpotensi Lebih Kotor dari Kloset, Ini Tips Membersihkan Lap Dapur dari Bakteri

1. Bawang putih

Bau yang menyengat dari bawang putih dapat membuat tikus terganggu. Hasilnya tikus akan mencari makanan di tempat lain.

Perlu diketahui penggunaan bubuk bawang putih disarankan ketimbang menggunakan bawang putih segar.

2. Cabai rawit

Bubuk cabai rawit merupakan salah satu bumbu dapur yang dapat digunakan untuk mengusir tikus.

Penggunaannya yakni dengan menaburkan bubuk cabai rawit di tempat yang terindikasi kemunculan tikus.




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x