LOS ANGELES, KOMPAS.TV – Aktris Angelina Jolie dan aktor Brad Pitt akhirnya mencapai kesepakatan perceraian setelah melalui pertarungan hukum yang panjang selama delapan tahun.
Informasi ini disampaikan pengacara Jolie, James Simon, yang mengungkapkan bahwa kliennya kini fokus pada kedamaian dan penyembuhan bagi keluarganya.
"Ini adalah bagian dari proses panjang yang dimulai delapan tahun lalu. Sejujurnya, Angelina merasa lelah, tetapi lega karena salah satu bagian ini telah selesai," kata Simon kepada People, seperti dilansir BBC, Selasa (31/12/2024).
Baca Juga: Brad Pitt Kecewa Dengar Shiloh Hilangkan Nama Pitt di Belakangnya
Jolie pertama kali mengajukan gugatan cerai pada 2016 dengan alasan "perbedaan yang tidak dapat didamaikan".
Namun, proses hukum menjadi semakin kompleks setelah muncul tuduhan Pitt melakukan kekerasan fisik dan emosional terhadap Jolie dan dua anak mereka dalam perjalanan pesawat pribadi pada tahun yang sama.
Meski demikian, Pitt tidak pernah didakwa setelah melalui penyelidikan polisi dan membantah semua tuduhan tersebut.
Detail dari kesepakatan perceraian ini belum diungkapkan ke publik. Selama proses hukum, Pitt dan Jolie berkomitmen untuk menjaga kerahasiaan hubungan mereka.
Namun, sejumlah dokumen pengadilan yang bocor mengungkap perseteruan tajam antara keduanya, termasuk tuduhan Jolie bahwa Pitt melakukan "perang dendam". Sementara Pitt menuduh Jolie sengaja merusak bisnisnya.
Sumber : BBC
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.