Kompas TV entertainment selebriti

Dikabarkan Meninggal Dunia, Unggahan Terbaru Acha Septriasa di Instagram Diserbu Warganet

Kompas.tv - 1 November 2021, 17:53 WIB
dikabarkan-meninggal-dunia-unggahan-terbaru-acha-septriasa-di-instagram-diserbu-warganet
Acha Septriasa, aktris sekaligus penyanyi asal Indonesia, yang baru saja dikabarkan meninggal dunia oleh salah satu akun YouTube. (Sumber: Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jagad media sosial Indonesia dibuat heboh setelah tersiar kabar yang menyebutkan bahwa aktris Acha Septriasa telah meninggal dunia.

Kabar burung tersebut pertama kali disampaikan oleh sebuah akun YouTube, lewat judul videonya yang mengisyaratkan Acha tutup usia.

Namun, melansir unggahan di akun Instagram pribadi Acha, penyanyi 38 tahun tersebut diketahui dalam kondisi yang sehat.

Bahkan, Acha terlihat begitu bahagia ketika ikut merayakan Halloween di Sydney, Australia bersama keluarga kecilnya.

Baca Juga: Gesata Stella Sakit Parah, Acha Septriasa Sampai Galang Dana untuk Biaya Pengobatan

Dalam foto terbarunya, tampak Acha berpose dengan putrinya, Bridgia Kalina Kharisma, di depan patung boneka perempuan yang menjadi ikon dari serial Korea Selatan, Squid Game.

Acha pun membubuhkan keterangan untuk foto tersebut dengan bunyi, "Mugunghwa kkochi piotsseumnida. Did escape from the red light green light!"

Karena rumor meninggalnya Acha, alhasil foto yang diunggah hari ini, Senin (1/11/2021), itu dibanjiri komentar warganet.

Banyak pengguna media sosial yang merasa bersyukur melihat Acha baik-baik saja, tidak seperti rumor yang beredar.

Baca Juga: Dikabarkan Meninggal Dunia, Ini Jawaban Bijak Eko Patrio: Artinya Saya Didoakan

"Parah....ada berita meninggal@septriasaacha orang sehat2 kok, hoax," tulis @nazwashifazah.

"Alhamdulillah ternyata beritanya hoax," tulis @khikmatulikhtia.

"Panjang umur sis.. td liat brita katanya meninggal, lgsg buka ig, smoga sht sllu dalam lindungan Tuhannya," tulis @windyanggi_.

"Alhamdulillah kak Acha baik baik aja," tulis @bayuajipamungkas.

Perlu diketahui, Acha bukanlah sosok publik pertama yang menjadi korban hoaks dari konten YouTube dan dikabarkan meninggal dunia.

Sebelumnya, juga ada komedian Eko Patrio, Ivan Gunawan, hingga yang terbaru Titiek Puspa.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x