Kompas TV ekonomi loker

Anak Perusahaan BUMN Buka Lowongan Kerja 2024, Lulusan D3 Bisa Daftar di Bagian Staff

Kompas.tv - 21 Mei 2024, 17:47 WIB
anak-perusahaan-bumn-buka-lowongan-kerja-2024-lulusan-d3-bisa-daftar-di-bagian-staff
Ilustrasi wawancara kerja. (Sumber: Jobstreet.co.id)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Anak perusahaan BUMN membuka lowongan kerja tahun 2024, dengan empat posisi tersedia dan terbuka bagi lulusan D3 untuk posisi staff.

PT Putra Wijayakusuma Sakti (PWS), anak perusahaan BUMN PT Kawasan Industri Wijayakusuma (Persero) mengumumkan lowongan kerja untuk tahun 2024.

Pendaftaran lowongan kerja ini dibuka hingga 31 Mei 2024.

PT Putra Wijayakusuma Sakti bergerak di bidang pembangunan dan investasi.

Baik secara langsung maupun tidak langsung, dalam perusahaan Kawasan Industri, Properti, Perdagangan, Agrobisnis, dan Jasa.

Berdasarkan informasi dari laman resmi perusahaan, PWS saat ini membuka empat posisi lowongan kerja.

Yang menarik, lowongan ini tersedia untuk lulusan D3 hingga S1.

Bagi kamu yang berminat berikut simak rincian persyaratan dan pendaftaran.

Baca Juga: Anak Usaha BUMN Perhutani Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA/SMK dan D3, Ini Kualifikasinya

1. Staff Distribusi

Persyaratan :

  • Pria/Wanita
  • Pendidikan minimal lulusan D3/S1 Teknik Mesin
  • Memiliki pengalaman minimal 2 tahun pada bidang yang sama
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Mahir dalam pengoperasian Ms. Office
  • Penempatan Kendal

2. SPV. Distribusi

Persyaratan :

  • Pria/Wanita
  • Pendidikan minimal D3 teknik mesin
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun pada bidang yang sama (fresh graduate dipersilahkan melamar)
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Mahir dalam pengoperasian Ms. Office
  • Penempatan Kendal

3. HR Recruiter

Persyaratan :

  • Pria/Wanita
  • Pendidikan minimal S1 Psikologi
  • Memiliki pengalaman minimal 1 tahun pada bidang yang sama (fresh graduate dipersilahkan melamar)
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki pengetahuan mengenai alat tes rekrutmen
  • Penempatan Semarang

4. Manager Distribusi

Persyaratan :

  • Pria/Wanita
  • Pendidikan minimal lulusan S1 Teknik Mesin
  • Memiliki pengalaman minimal 2 tahun pada bidang yang sama
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Mahir dalam pengoperasian Ms. Office
  • Penempatan Kendal

Berkas Lamaran :

  • Surat Lamaran serta CV terbaru
  • Fotocopy ijazah terakhir
  • Fotocopy KTP, KK, SKCK

Tata cara pendaftaran :

Bagi Anda yang minat, lowongan kerja BUMN di PT Putra Wijayakusuma Sakti ini dibuka secara online.

Berikut informasi pendaftaran dapat diakses melalui laman resmi di bawah ini.

Daftar Posisi Distribusi LINK

Daftar Posisi HR Recruiter LINK

Baca Juga: Anak Usaha BUMN Perhutani Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA/SMK dan D3, Ini Kualifikasinya



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x