Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Pertumbuhan Ekonomi 2024 Ditargetkan 5,2 Persen, Jokowi: Situasi Damai Pemilu-Pilkada Harus Terwujud

Kompas.tv - 16 Agustus 2023, 17:00 WIB
pertumbuhan-ekonomi-2024-ditargetkan-5-2-persen-jokowi-situasi-damai-pemilu-pilkada-harus-terwujud
Presiden Jokowi menyerahkan RUU APBN 2024 kepada Ketua DPR Puan Maharani di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (16/8/2023). (Sumber: Tangkapan layar Breaking News Kompas TV.)
Penulis : Dina Karina | Editor : Hariyanto Kurniawan

Baca Juga: Misbakhun Berharap RAPBN Terakhir Jokowi Ada Terobosan Baru dan Inovatif Jawab Tantangan Ekonomi

Pada kesempatan itu, Jokowi juga mengungkap rasio utang Indonesia terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) saat ini salah satu yang terendah di antara negara-negara anggota G20 dan ASEAN. Rasio utang Indonesia saat ini adalah 37,8 persen terhadap PDB.

“Rasio utang salah satu yang terendah di G20 dan ASEAN. Dari 40,7 persen jadi 37,8 persen di Juli 2023,” kata Jokowi.

Jokowi menyebut, rasio itu jauh lebih baik dibanding sejumlah negara.

“Malaysia 66,3 persen PDB, China 77,1 persen PDB, India 83,1 persen,” ujar Jokowi.

Presiden menyampaikan, Indonesia berhasil menangani krisis kesehatan dan krisis ekonomi akibat pandemi Covid dengan baik. Hal itu terlihat dari pertumbuhan ekonomi selama 7 kuartal terakhir yang selalu di atas 5 persen. Lalu tingkat pengangguran dari 6,26 persen di Februari 2022 jadi 5,54 persen di Februari 2023.

Baca Juga: Singgung Foto Dirinya yang Disandingkan dengan Capres, Jokowi: Sampai ke Tikungan Desa Ada Juga

Kemudian tingkat kemiskinan ada di level 9,36 persen di Maret 2023. Kemiskinan ekstrem juga turun dari 2,04 persen di Maret 2022 menjadi 1,12 persen di Maret 2023.

“Pemulihan ekonomi yang cepat dan kuat membawa Indonesia kembali naik menjadi negara berpendapatan menengah atas,” ucap Jokowi.

Jokowi juga menyebut pemerintah berhasil mengendalikan inflasi di angka 3,1 persen, di saat negara-negara lain tengah kesulitan akibat tingkat inflasi yang melambung.

“Kebijakan fiskal Indonesia adalah salah satu yang paling efektif di dunia dalam menangani pelemahan ekonomi saat pandemi,” tutur Jokowi.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x