Kompas TV advertorial

Mengenal Lebih Dekat Metode Belajar Kumon

Kompas.tv - 18 Oktober 2022, 19:00 WIB
mengenal-lebih-dekat-metode-belajar-kumon
Seorang anak sedang memasuki kelas Kumon (Sumber: Dok. Kumon)
Penulis : Adv Team

KOMPAS.TV - Setiap anak memiliki tingkat kemampuan yang berbeda-beda. Karena itu, penting untuk menyesuaikan kemampuannya dengan kebutuhan setiap anak, baik kemampuan akademik dan non-akademik.

Jika keduanya berkembang dengan baik maka akan meningkatkan kemampuan belajar mandiri dan kepercayaan diri anak.

Kemampuan belajar mandiri tentu sangat berguna bagi kehidupan anak seperti ketika mengikuti pembelajaran di sekolah. Maka itu penting untuk anak dapat belajar secara kontinu.

Setiap orang tua pasti menginginkan anak mendapatkan pendidikan terbaik. Sehingga, banyak yang mencari tempat belajar dengan metode pendidikan terbaik pula.

Karena itu, diperlukan adanya metode dan cara pengajaran yang sesuai untuk membentuk anak menjadi generasi yang unggul, seperti metode pembelajaran Kumon.

Asal Muasal Metode Kumon?

Berawal di tahun 1954, ketika seorang ibu menemukan hasil tes matematika di saku anaknya, Takeshi Kumon yang saat itu duduk di bangku kelas dua Sekolah Dasar (SD).

Melihat hasil tes yang tidak sebagus biasanya, ibu Takeshi bertanya kepada suaminya, Toru Kumon tentang apa yang sebaiknya dilakukan. Untuk menjawab kekhawatiran istrinya, Toru Kumon lalu mulai membuat lembar kerja matematika.

Berdasarkan pengalamannya sebagai guru SMA, Toru Kumon mengetahui bahwa banyak siswa SMA yang kesulitan dalam pelajaran matematika karena kurangnya kemampuan hitung.

Karena itu, Toru Kumon fokus untuk mengembangkan kemampuan hitung Takeshi, dan membuat bahan pelajaran yang bisa dikerjakan anaknya dengan mandiri.

Dari pengalamannya dalam bidang pendidikan, Toru Kumon memahami bahwa siswa hanya bisa mendapatkan kemampuan akademik yang sesungguhnya dengan kemampuannya sendiri.

Kelebihan Metode Kumon

Banyak kelebihan yang di bisa didapatkan dari belajar dengan Metode Kumon. Dirangkum dari beberapa sumber, berikut kelebihan metode belajar Kumon untuk anak, diantaranya :

Menyesuaikan dengan Kemampuan Anak

Sadar akan kemampuan setiap anak berbeda-beda, metode pembelajaran Kumon rupanya bisa disesuaikan dengan kemampuan masing-masing anak. Kumon memberikan tes penilaian awal sebelum anak belajar.

Hal ini bertujuan untuk melihat kemampuan apa saja yang sudah terbentuk pada diri anak, kemudian anak akan diberikan materi yang sesuai dengan kemampuannya.

Tersusun dengan Langkah Kecil

Keunggulan lain dari metode belajar Kumon adalah dengan sistem yang tersusun dengan langkah demi langkah kecil. Maksudnya, lembar kerja Kumon terdiri dari soal yang kesulitannya meningkat secara bertahap.

Strategi Pengerjaan Soal

Kebanyakan anak akan mengalami kendala ketika mengerjakan soal yang sulit. Dengan latihan setiap hari para siswa Kumon akan menemukan solusi atau jawaban secara mandiri dari soal yang sulit.

Siswa nantinya akan bisa mengerjakan soal secara mandiri dari tingkat yang paling mudah hingga sulit. Hal ini tentu akan membantu siswa memanfaatkan waktu secara optimal.

Ilustrasi pengajar memberikan pujian kepada anak yang berhasil menyelesaikan lembar kerja Kumon (Sumber: Dok. Kumon)

Kumon berkomitmen untuk menggali potensi yang ada pada setiap individu dan mengembangkan kemampuannya semaksimal mungkin, Kumon bertujuan untuk membentuk manusia yang sehat dan cakap sehingga dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat global.

Kumon berharap agar orang-orang di berbagai negara dan wilayah di seluruh dunia memiliki kesempatan untuk belajar dengan Metode Kumon, dan setiap siswa belajar secara mandiri dengan antusias untuk mewujudkan impian dan targetnya.

Kumon memiliki kurang lebih 800 Kelas tersebar di Indonesia serta lebih dari 100 ribu anak belajar di Kumon. Kumon juga membuka kesempatan terhadap orang tua dan anak melalui program Coba Gratis, agar sebanyak mungkin anak dapat merasakan kesempatan belajar menyenangkan di Kumon.

Untuk mengetahui informasi lebih lengkap tentang program Kumon serta biaya dan cara mendaftar Kumon,  Anda dapat kunjungi situs web Kumon. Ikuti juga akun media sosial resmi Kumon di Instagram dan Facebook.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x