Kompas TV video vod

Momen Putin Disambut di Yakutsk, Sebelum Ketemu Kim Jong Un di Pyongyang

Kompas.tv - 19 Juni 2024, 07:30 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV - Presiden Rusia Vladimir Putin mengunjungi wilayah Yakutsk Timur, sebelum melakukan perjalanan ke Korea Utara ketemu Kim Jong Un.

Yakutsk merupakan kota terbesar di wilayah Sakha Rusia.

Kunjungan Presiden Rusia itu untuk menghadiri pertemuan meja bundar, dan menerima pengarahan mengenai proyek-proyek teknologi dan pertahanan.

“Kami sekarang memiliki beberapa pusat pengembangan penerbangan tak berawak, sekitar selusin telah didirikan. Dan kami akan terus menciptakan lebih banyak lagi, termasuk di Timur Jauh,” kata Putin ke jajarannya dalam video AP.

Warga setempat pun sempat meminta foto dan salaman dengan Putin.

Video Editor: Dawud

#vladimirputin #presidenrusia #rusia

Baca Juga: Putin Tegaskan Rusia Dukung Kemerdekaan Korut, Beri Kode Rusia Dukung Korut Caplok Korsel?

 

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x