Kompas TV video vod

Begini Kata NasDem dan PPP Soal Hak Angket Dugaan Kecurangan Pemilu, Tak Lagi Tunggu PDIP?

Kompas.tv - 6 Maret 2024, 22:53 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KOMPAS.TV - Partai NasDem menyebut tidak akan menunggu PDI-P lagi, untuk menginisiasi hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Ketua DPP Partai NasDem, Sugeng Suparwoto menyebut, NasDem tetap akan mendorong hak angket tanpa melihat sikap PDI-P.

sugeng menyebut perubahan sikap NasDem ini diklaim karena persyaratan hak angket pemilu hanya membutuhkan minimal 25 anggota DPR pengusul. Nasdem menyebut, akan bersikap setelah KPU mengumumkan hasil rekapitulasi suara nasional.

Partai Persatuan Pembangunan (PPP), juga menyebut menunggu rekapitulasi suara di KPU sebelum memutuskan untuk mengusulkan hak angket.

Anggota DPR Fraksi PPP, Ahmad Baidowi mengatakan partai saat ini masih fokus mengawal rekapitulasi suara dan aspirasi kader di daerah.

Baca Juga: PKB Dorong Angket Pemilu Curang saat Interupsi Paripurna, Begini Sanggahan Gerindra

#ppp #nasdem #pdip #angket




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x