JAKARTA, KOMPAS.TV – Anwar Usman sempat menyinggung soal sebutan ‘Mahkamah Keluarga’ dalam konferensi pers usai dirinya diberhentikan sebagai Ketua MK oleh Majelis Kehormatan MK (MKMK) pada Rabu, (8/11/2023).
"Ada yang tega mengatakan MK sebagai Mahkamah Keluarga, masyaallah, mudah-mudahan diampuni oleh Allah SWT," ujar Anwar Usman.
"Namun fitnah keji yang menerpa saya, bahwa saya memutus perkara tertentu berdasarkan kepentingan pribadi dan keluarga, hal itulah yang harus diluruskan," lanjutnya.
Baca Juga: Anwar Usman Sebut Ketahui Ada Skenario Melalui Pembentukan MKMK
#breakingnews #anwarusman #mahkamahkonstitusi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.