Dari bukit Jemplang, kabupaten Malang, Jawa Timur di sebuah pos pendakian menuju Gunung Bromo, NiLuh mengamati kebakaran yang diperkirakan hampir seluas 500 hektar akibat ulah sekelompok orang yang melakukan sesi pemotretan calon pengantin dengan menggunakan api suar untuk keperluan estetika.
Pemadaman api dibantu pergerakannya oleh dua buah Helikopter Puma dan Bell yang mengangkut water bombing untuk mencegah kebakaran menjadi lebih luas lagi karena sulitnya kontur medan area yang terjal berbukit-bukit dan curam.
Kerugian akibat bencana kebakaran ini tak hanya terjadi di kawasan wisata blok Savana Bukit Teletubbies dan sekitarnya saja namun juga berdampak pada enam buah desa yang mengalami krisis air karena sumber mata air yang rusak akibat bencana api tersebut.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.